SuaraBogor.id - Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Diaz Hendropriyono, menyambangi kediaman dinas Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Pada kunjungannya ke kediaman Ridwan Kamil, Diaz Hendropriyono juga turut didampingi aktris Hamish Daud.
Pada pertemuan itu, Ridwan Kamil, Diaz Hendropriyono dan Hamis Daud mengaku membahas soal pengelolaan sampah dan lingkungan hidup serta dinamika masyarakat di Jawa Barat.
"Selain untuk memenuhi undangan Kang Emil, saya juga bersama Hamish Daud untuk berdiskusi panjang lebar mengenai pengelolaan sampah dan lingkungan hidup, khususnya di Jawa Barat," ujar Diaz dikutip dari Ayobogor.com -jaringan Suara.com, Senin (22/3/2021).
Kunjungan yang dilakukan pada Rabu (17/3/2021) malam itu, dia sebut, merupakan kunjungan balasan. Sebelumnya, Kang Emil telah berkunjung ke kediaman Diaz Hendropriyono di Jakarta.
Diaz tidak menjawab pasti saat ditanya perihal kunjungan itu berkaitan dengan gelaran Pilpres 2024 atau tidak.
"Coba ditengok saja, motif-warna jas Kang Emil dan saya sudah senada. Ketertarikan yang sama terhadap isu lingkungan yang jadi visi Hamish juga dibahas. Ada yang bisa tebak kira-kira apa maksudnya? Apapun yang berdampak baik, tentu akan kita dukung," kata dia.
Meski begitu, dia tidak menampik perihal adanya pembicaraan politik dalam pertemuan tersebut. Diaz pada kesempatan itu juga mengajak wakil ketua umum PKPI teranyar, Sunan Kalijaga.
Selain membahas hal-hal itu, Diaz juga membicarakan soal dinamika masyarakat di Jawa Barat sehubungan dengan toleransi dan radikalisme.
Baca Juga: Survei Capres: Anies, Ganjar, Ridwan Tiga Besar Pilihan Anak Muda
Sebelumnya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, menyambangi Ketua Umum DPN PKPI, Diaz Hendropriyono. Kang Emil, memenuhi undangan yang diberikan Diaz dan keduanya membahas perkembangan penanganan COVID-19, vaksinasi, dan lainnya.
Berita Terkait
-
Tok! Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Diputus Cerai
-
Palu Hakim Diketuk, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Sah Bercerai
-
Mentan Keseleo Lidah, Sebut Gubernur Jabar Ridwan Kamil Bukan KDM, Langsung Istighfar dan Minta Maaf
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
'Sakti Banget', 3 Fakta Menarik Kenapa Tambang Emas Ilegal Cigudeg Susah Diberantas Kata Polisi
-
Benarkah Isi Bensin Siang Hari Lebih Rugi? Dosen IPB Bongkar Faktanya Secara Ilmiah
-
Rencana GOR Dibatalkan, Lahan di Samping STIN Dialihkan untuk Hunian Pasukan Pengamanan Presiden
-
Cek Jadwal KRL Bogor-Jakarta 8 Januari 2026: Jam Keberangkatan Awal hingga Kereta Terakhir
-
5 Rekomendasi Stang MTB Paling Nyaman buat Bapak-Bapak, Harga Mulai Rp100 Ribuan