SuaraBogor.id - Eks Politisi Partai Demokrat Ruhut Sitompul bangga kepada kader-kader Partai Demokrat sejati, berani mendeklarasikan Moeldoko sebagai ketua umum baru.
Ruhut juga menaruh harapan kepada KSP Moeldoko yang terpilih sebagai Ketua Umum di KLB Demokrat, Deli Serdang, Sumatera Utara.
“Aku yang pernah menjadi Kader PD bangga melihat kader-kader sejati PD yang berani bersikap dengan tegas melakukan KLB Sibolangit Pak Moeldoko secara aklamasi menjadi Ketua Umum Partai Demokrat,” ujar Ruhut melalui akun Twitternya baru-baru ini.
Ruhut bahkan memberikan nilai sempurna untuk Moeldoko. Dia berharap Moeldoko bisa selamatkan Partai berlambang bintang mercy itu.
Baca Juga: Andi Arief Tuding Moeldoko Akan Cuci Tangan Jika Pendaftaran Ditolak
“Aku beri angka/nilai 100, maturnuwun Pak Jenderal TNI DR Moeldoko tolong selamatkan PD,” katanya.
Diketahui sebelumnya Moeldoko resmi diangkat menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2025 melalui Kongres Luar Biasa atau KLB Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat 5 Maret 2021.
Kongres tersebut melengserkan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dari jabatan tersebut.
Hingga saat ini, pihak Demokrat kubu Moeldoko sedang menunggu pengesahan dari Kemenkumham.
Di samping itu, kubu AHY telah memberikan sejumlah bukti berupa AD/ART yang membuktikan bahwa KLB tersebut tak sesuai dengan aturan.
Baca Juga: Kutuk Aksi Terorisme, Moeldoko Akui Endus Ideologi Jahat di Tubuh Parpol
Terlebih, Moeldoko adalah sosok dari luar partai yang tak pernah menjadi kader partai bintang mersi tersebut.
Berita Terkait
-
Kata Moeldoko Usai LG Batalkan Investasi Proyek Baterai EV Rp130 Triliun: Malah Ada yang Senang
-
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Almarhum Renville Antonio
-
AHY Umumkan Eks Sekjen PBB Afriansyah Noor Jadi Wasekjen Demokrat: Darah Baru untuk Partai
-
Resmi! AHY Umumkan Struktur Baru Pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030, Ini Nama-namanya
-
Polytron Disebut Akan Bangun Mobil Listrik Nasional, Sudah Gandeng Pabrikan China
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
- Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
- Pemprov Kalbar Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor, Ini Syarat dan Ketentuannya
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Baterai Jumbo Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi Pelembap untuk Remaja, Aman dengan Harga Terjangkau
-
Harga Emas Antam Berbalik Meroket Jadi Rp1.986.000/Gram Hari Ini
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Kulit Berminyak, Aman Tak Menyumbat Pori-pori
-
Jadi Tersangka Pemalsuan Dokumen, Pengacara Ini Batal Ikut Gugat Ijazah Jokowi
Terkini
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Jalan Sholis Bogor: Motor Pelajar Tabrak Truk Parkir, Satu Tewas
-
Rudy Susmanto Pamer 'Kartu AS' 100 Hari Kerja, Siap Umumkan ke Publik!
-
Innalillahi... Pelajar Tewas Mengenaskan Tabrak Truk di Jalan Bogor
-
Antisipasi Korupsi, Pemkab Bogor Gandeng Kejari dalam MoU Pencegahan Hukum
-
Program BRInita Dukung Peran Wanita melalui Berbagai Macam Program Pemberdayaan