SuaraBogor.id - Muktamar ke-20 Mathlaul Anwar yang dilaksanakan di Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, menunjuk Embay Mulya Syarief untuk menjadi Ketua Umum Pengurus Besar Mathlaul Anwar (PBMA) periode 2021-2026.
Embay Mulya Syarief dalam sambutannya mengatakan, pihaknya akan terus berupaya memajukan Mathlaul Anwar bukan hanya di Indonesia, melainkan di manca negara.
"Semoga Mathlaul Anwar ke depan semakin jaya dan terus memancarkan cahayanya, bukan saja di Indonesia, tetapi juga di manca negara," kata Embay dilansir dari Antara.
Pria kelahiran Pandeglang, Banten, itu terpilih sebagai pimpinan Ormas Islam yang didirikan tahun 1916 itu dengan cara musyawarah mufakat menjelang penutupan muktamar.
Tokoh masyarakat Banten yang juga termasuk salah satu pendiri Provinsi Banten itu menyatakan bersyukur muktamar berlangsung aman, lancar, teduh, sejuk, dan penuh kekeluargaan.
Embay menyatakan komitmennya untuk meningkatkan peran Mathlaul Anwar dalam mencerdaskan dan meningkatkan ekonomi umat melalui bidang pendidikan, dakwah, dan sosial, serta pemberdayaan ekonomi, sehingga keberadaan Ormas tersebut semakin bermanfaat bagi umat dan bangsa Indonesia.
Semula pemilihan Ketua Umum PBMA yang didahului dengan penyampaian visi misi para kandidat itu akan dilakukan oleh 39 pemegang hak suara yang sebagian besar adalah para Ketua Wilayah Mathlaul Anwar (PWMA) di 31 provinsi.
Namun, atas kesepakatan, pemilihan Ketua Umum PBMA dilakukan secara musyawarah mufakat oleh ketiga kandidat Ketua Umum Ormas itu sendiri, yakni H Embay Mulya Syarief, Dr Jihaduddin MPd, dan KH Yayan Hasuna Hudaya.
Pada Muktamar ke-20 Mathla’ul Anwar itu juga terpilih KH Ahmad Sadeli Karim (Ketua Umum PBMA masa bakti 2015-2020) sebagai Ketua Majelis Amanah periode 2021-2026. [Antara]
Baca Juga: 4 WNI Diculik Komplotan Abu Sayyaf, Menlu Minta Perbatasan Sabah Diperketat
Berita Terkait
-
Purbaya Mau Ubah Rp 1.000 Jadi Rp 1, RUU Redenominasi Rupiah Kian Dekat
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
-
Shayne Pattynama dan Thom Haye Kena Hukum FIFA, Apa Salahnya?
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Tiga Fungsi Rahasia Hutan Kota Tajur yang Akan Ubah Wajah Bogor Selamanya
-
Menggantungkan Nasib pada Nama Lama: Perbasi Bogor Blak-blakan, Tak Ada Satupun Atlet Profesional
-
3 Fakta Mengejutkan di Balik Penangkapan ASN Tangerang di Parung Bogor
-
14 Hari Penentuan! Akankah Berkas Gratifikasi Kades Cikuda Dinyatakan Lengkap oleh Jaksa?
-
Geger! Warga Cogreg Bogor Dikejutkan Penemuan Mayat Pria di Lantai Dua Rumah Sendiri