SuaraBogor.id - 'Tak Ngopi Pusing'. Ya, bagi yang sudah bergantung dalam menjalankan aktivitasnya dimulai dengan kopi, mungkin di bulan Ramadhan kali ini sedikit menguras pikiran.
Namun, bagi pecinta kopi di saat puasa Ramadhan kali ini, sebagian orang mungkin memilih untuk meminum kopi mereka di saat sahur.
Namun, masih ada yang khawatir baik atau tidak meminum kopi saat sahur. dilansir dari Ayobandung.com -jaringan Suara.com, berikut menurut penjelasan dokter.
"Jika tidak perlu benar minum kopi, maka tidak perlu minum kopi saat sahur," ungkap dokter spesialis gizi klinik dari RS Pondok Indah - Pondok Indah dr Tirta Prawita Sari.
Menurut dr Tirta, konsumsi kopi dapat memberikan efek diureis di mana produksi urin mengalami peningkatan. Efek diuresis ini merupakan efek samping dari mengonsumsi kafein pada kopi.
"Namun tentu tergantung juga dari jumlah kopi dan jenisnya," jelas dr Tirta.
Efek diuresis ini sangat mungkin terjadi ketika seseorang meminum kopi di saat sahur. Dampak ini perlu diperhatikan dengan baik saat menjalani ibadah puasa karena efek diuresis dapat memicu terjadinya dehidrasi.
"Namun sekali lagi, tidak semua orang akan mengalami keadaan ini," ujar dr Tirta.
Bila sudah terbiasa dan tak mengalami masalah setelah minum kopi, maka minum kopi di saat sahur dapat dicoba. Masalah yang dimaksud bisa berupa masalah pada perut, lambung, atau dehidrasi.
Baca Juga: Berkah Ramadhan, Pengrajin Kubah Masjid Kebanjiran Order
Akan tetapi, dr Tirta menyarankan agar jumlah kopi dikurangi. Misalnya, orang-orang yang terbiasa menggunakan kopi bubuk sebanyak dua sendok teh bisa menguranginya menjadi satu sendok teh saja.
"Apabila Anda sudah terbiasa (minum kopi), maka tetap dapat terapkan kebiasaan lama atau dengan mengurangi jumlah takaran kopi yang diseduh," ungkap dr Tirta.
Selama Ramadhan, dr Tirta juga menekankan pentingnya memilih makanan dan minuman yang baik bagi tubuh. Asupan makanan dan minuman yang sehat dapat menjadi bekal untuk tubuh agar tetap fit dalam menjalani puasa Ramadan.
Berita Terkait
-
Siasat Bertahan SPBU Swasta di tengah Kelangkaan BBM yang masih terjadi
-
RI Ekspor Kopi Robusta Asal Lampung dan Malang ke Mesir
-
Cara Menghilangkan Bau Sepatu dengan Bubuk Kopi, Praktis tanpa Perlu ke Tempat Cuci
-
Pabrik Kopi di Matraman Jaktim Ludes Dilumat Api, Pemicu Kebakaran karena Apa?
-
Ternyata Ini Waktu Terbaik untuk Minum Kopi agar Energi Full Sepanjang Hari
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Saung Batu Penganten Bogor! Destinasi Wisata Alam Cocok untuk Family Gathering, Wajib Dicoba Gen Z
-
Misteri Pembobolan Rumah Kosong di Bogor Raya, Jejak Pelaku Brankas Ratusan Juta Terendus
-
Mengejutkan! Menkeu Purbaya Ancam Bubarkan Satgas BLBI, Sebut Bikin Ribut, Hasil Nol
-
Bukan Hanya Bogor, 3.000 Desa Terjebak dalam Hutan, Mendes PDT Cari Solusi Darurat
-
Mimpi Besar Bilqis, Insinyur Sipil Lulusan Munchen yang Bertekad Ratakan Sekolah di Pelosok Negeri