SuaraBogor.id - Inspektorat Daerah (Itda) Kabupaten Cianjur sudah mengeluarkan laporan hasil pemeriksaan (LHP) mengenai kasus parkir gate di Dishub Kabupaten Cianjur, namun belum bisa dibuka ke umum karena akan dilaporkan kepada Bupati dan Wabup.
Informasi yang diterima Ayobandung.com, ada dua hal yang dipermasalahkan dalam LHP parkir gate Cianjur, yakni ditemukannya keterlambatan pembayaran pajak retribusi parkir, terhitung Januari hingga Maret 2021 di empat titik jalan umum dan khusus.
Keempat titik tersebut di antaranya, parkir jalan umum di ruas jalan Dewi Sartika atau pusat kuliner Sinar; Jalan HOS Cokroaminoto atau Jalan Raya, Pasar Muka dan Pasar Cikalongkulon.
Sedangkan yang kedua, dalam LHP tersebut, disebutkan merekomendasikan kepada Bupati Cianjur Herman Suherman untuk memberikan sanksi kepada pejabat Dishub Cianjur yang terkait kasus parkir gate.
Baca Juga: Brak!! Nenek-nenek Cianjur Ditabrak Kereta Api Siliwangi di Kampung Sabandar Kidul
Inspektur Daerah Kabupaten Cianjur, Arif Purnawan membenarkan kalau LHP sudah selesai, namun tidak bisa membuka semua isi dalam laporannya.
Namun, mengenai adanya dugaan keterlambatan pembayaran pajak retribusi parkir dan rekomendasi untuk memberikan sanksi, Arif membenarkan.
“Memang benar tim yang memeriksa masalah parkir sudah membuat LHP, secara umum membenarkan adanya dugaan keterlambatan pembayaran pajak retribusi parkir dan rekomendasi memberikan sanksi kepada pejabat yang terlibat,” terangnya.
Mengenai nilai pajak retribusi parkir yang terlambat dibayarkan, Arif yang juga sebagai Plt Kepala Bappeda Cianjur menolak untuk menjawab, begitupun saksi yang diberikan.
“Nanti ya jumlahnya, kalau masalah sanksi, bisa sanksi ringan, senang hingga berat,” pungkasnya.
Baca Juga: Bersihkan Saluran Tersumbat, Pria di Cianjur Tewas Kesetrum Listrik
Berita Terkait
-
Modus Iming-iming Kerja di Pemkab, Adik Bupati Cianjur Telak-telak Tipu Korban Rp500 Juta
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Gempa 4.4 Magnitudo Guncang Sukabumi, Getarannya Terasa ke Bogor Hingga Garut
-
Fenomena Unik, Banyak Ikan Muncul Untuk Menghangatkan Diri di Pantai Selatan Cianjur
-
Kejar-kejaran 12 Kilometer! Cerdiknya 3 Remaja Putri Lumpuhkan Polisi Gadungan di Cianjur
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada
-
Inilah Kelebihan Samsung A35 dengan RAM 8 GB