Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Selasa, 01 Juni 2021 | 14:34 WIB
Gus Miftah.

SuaraBogor.id - Sebuah video ceramah Gus Miftah mengatakan bahwa pengajian paling menyenangkan adalah dengan lonte video di media sosial. Pada video itu, Gus Miftah lebih senang dengan lonte saat berceramah.

Pernyataan Gus Miftah pengajian dengan lonte lebih menyenangkan itu viral, setelah potongan video ceramah berdurasi 22 detik itu diunggah oleh pengguna akun Twitter @Cobeh09 pada Selasa, 1 Juni 2021.

Ia mengunggah video itu sebagai respons terhadap pernyataan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas soal penceramah yang suka berbicara jorok dengan menyandingkan hal itu kepada Gus Miftah.

Dilunik dari Terkini.id -jaringan Suara.com, video yang lebih lengkap diunggah di YouTube oleh GMT Media Channel pada 22 Agustus 2019.

Baca Juga: Menag Singgung Dai Ngomong Jorok, Publik Ungkit Ceramah Gus Miftah soal Lonte

Dalam video tersebut, Gus Miftah mengatakan bahwa ia mengikuti pengajian di semua lini, baik pejabat, artis, hingga lonte.

“Dan pengajian sing paling nyeneng adalah pengajian dengan lonte,” kata Gus Miftah.

“Kenapa? Karena ngajinya berpahala, matanya ber-vitamin,” lanjutnya lalu tertawa.

Di bawah cuitan Cobeh09 itu, nampak banyak netizen yang mengkritik Gus Miftah.

“Jaman Edan! Tidak terkecuali, yang seharusnya jadi teladan, ikut membuat pernyataan yang gila gilaan. Harusnya berikan pencearahan secara santun, tapi tidak ingin kalah lucu sama dagelan!” kata Trisenka.

Baca Juga: Jadi Lokasi Foto Viral, Anies Izinkan Road Bike Melintas di Jalur Motor Sudirman-Thamrin

“Ngaji yang begitu itu yg disukai bani kodok, bani bipang, yahudi pesek, zionis nusantara yang rerata satu kolam ama mukidi sak kluargo! Masih mau 3 priode?” kata Santo5o.

“Sesat dan menyesatkan,” balas AlBasriAmin1.

Load More