SuaraBogor.id - Habib Rizieq resmi divonis 4 tahun penjara atas kasus swab RS Ummi Bogor, Jawa Barat. Namun, hal itu nampaknya menjadi perhatian publik hingga saat ini. Kekinian, aktivis Malapetaka Limabelas Januari atau Malari, Salim Hutajulu bandingkan HRS dan Presiden Joko Widodo.
Menurut Salim Hutajulu, omongan Habib Rizieq dipercaya dibandingkan omongan Presiden Jokowi. Hal itu ia katakan saat menanggapi berkumpulnya massa pendukung Habib Rizieq di PN Jakarta Timur.
Salim Hutajulu menjelaskan, Habib Rizieq lebih didengarkan rakyat, melihat dari banyaknya massa yang mendukung dirinya untuk dibebaskan.
“Saat ini rakyat lebih percaya dengan omongan HRS daripada Jokowi,” tutur Salim Hutajulu, dikutip Suarabogor.id dari terkini.id jaringan Suara.com, Jumat (25/6/2021).
Baca Juga: HRS Divonis 4 Tahun, Tokoh 212 Riau: Ada yang Mainkan Politik Balas Dendam
“Lihat saja antusias rakyat yang ingin hadir dalam pembacaan vonis HRS di PN Jakarta Timur yang tinggi,” lanjutnya.
Salim Hutajulu menilai bahwa Habib Rizieq merupakan sosok ulama yang tak pernah tergiur dengan jabatan dan kekuasaan.
Habib Rizieq juga beberapa kali masuk dalam bursa capres dengan elektabilitas yang cukup tinggi untuk seorang ulama, kata Salim.
Salim berpendapat dengan hal tersebut membuktikan bahwa Habib Rizieq cukup diperhitungkan dalam dunia perpolitikan nasional.
“Ini menunjukkan HRS sangat diperhitungkan dalam perpolitikan di tingkat nasional,” terang Salim.
Baca Juga: Sidak PPKM Mikro di Rawasari Cempaka Putih, Jokowi Ngobrol-ngobrol sama Warga
Tak hanya itu, ia juga mengaku bahwa tak setuju dengan keputusan pemerintah dalam membubarkan FPI.
Berita Terkait
-
FPI Tegaskan Tidak Ada Agenda Politik dalam Pertemuan Habib Rizieq dengan Wamenaker Noel
-
Usai Bertemu Habib Rizieq Shihab, Wamenaker Noel Jadi Ragu dengan Narasi yang Menuding FPI Radikal
-
Diam-Diam Pernah Menghina Habib Rizieq, Klinik Dokter Richard Lee Hampir Dibakar
-
Raffi Ahmad Temui Habib Rizieq, Ada Apa?
-
Rocky Gerung Telisik di Balik Dandanan Rapi Jokowi Saat Hendak Bertemu Budi Arie
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Sejarah Bogor dalam Lensa! Pameran Foto PFI Bogor Meriahkan Open House Bupati
-
Geram ke Kades Klapanuggal, Dedi Mulyadi: Kepala Desa Peminta THR Lebih Parah dari Preman
-
Wali Kota Bogor dan Ribuan Warga Gelar Shalat Idul Fitri di Kebun Raya Bogor
-
Merakyat! Bupati Bogor Gelar Salat Id dan Perjamuan Rakyat di Lapangan Tegar Beriman
-
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Sastra Winara Sambut Idul Fitri 1446 H dengan Pesan Kebersamaan