SuaraBogor.id - Kecelakaan terjadi di Puncak Cianjur, tepatnya di Jalan Raya Puncak Cianjur, Desa Ciloto, Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Sebuah truk terguling akibat kelebihan muatan, saat melewati Jalan Raya Puncak Cianjur. Peristiwa kecelakaan itu terjadi pada Rabu (14/7/2021) sekitar jam 24.30 Wib.
Disitat dari CianjurToday -jaringan Suara.com, dari kecelakaan tunggal tersebut, tidak ada korban jiwa. Sopir berhasil selamat dan kini truk sudah dievakuasi oleh petugas dan warga setempat.
Kepala Desa Ciloto, Marwan membenarkan kecelakaan tunggal tersebut. Menurutnya, truk bernopol F-8398-KN itu mengangkut muatan barangkal yang melebihi kapasitas dan akhirnya terguling.
Baca Juga: Kisah Dramatis Bayi Dua Bulan Lolos dari Maut saat Kecelakaan di Tol Pemalang
“Betul kang, sebuah truk terguling akibat kelebihan muatan dan terjadi di Jalan Raya Ciloto depan gedung Bioskop, tepat di lokasi yang tempo hari pernah longsor,” ujar Marwan, Rabu (14/7/2021).
Menurutnya, kronologis kejadian berawal saat truk bermuatan barangkal tersebut melaju dari arah Jakarta menuju Cianjur. Setelah di turunan deket Hotel Aston, truk pun melaju sangat kencang dan tidak bisa direm.
“Truk saat itu tidak bisa direm karena muatan yang terlalu berat. Hingga akhirnya truk oleng dan terguling di depan bangunan Bioskop,” paparnya.
Setelah terguling, lanjut Marwan, truk pun langsung masuk ke jurang di depan bioskop yang tempo hari pernah longsor saat hujan besar.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, sopir selamat dari maut dan hanya truknya saja yang mengalami rusak berat,” ungkapnya.
Baca Juga: Tiga Truk Kecelakaan Beruntun di Bypass Bandar Lampung, Satu Sopir Sempat Terjepit
Setelah itu, lanjut Marwan, tim bantuan mobil derek Puncak Ciloto langsung melakukan evakuasi badan mobil yang terguling tersebut.
Sementara muatan berupa barangkal tercecer di bahu jalan dan sudah mulai dibersihkan petugas.
“Alhamdulillah dengan kurun waktu lumayan panjang, evakuasi berjalan dengan lancar dan mobil sudah diamankan,” tutup Marwan.
Berita Terkait
-
Harga Nyawa di Balik Denda Rp4 Triliun Harley-Davidson
-
Fakta Baru Kecelakaan Tol Cipularang, Ada Jejak Rem Sebelum KM 92
-
Kakorlantas: Kecelakaan Maut di Cipularang Bukan Tabrakan Beruntun, Tapi Karambol
-
Putus Sekolah, Dede Rohana Jamin Pendidikan Anak-anak Sopir Truk Kecelakaan Tol Cipularang
-
Truk ODOL Jadi Biang Kerok Kecelakaan, AHY: Tidak Boleh Dibiarkan, Perlu Penertiban
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Pemkab Bogor Jadi Panggung Kejurnas Kungfu Tradisional, Lahirkan Juara Masa Depan!
-
Pemkab Bogor Borong Penghargaan di Hari Pangan Sedunia
-
Program Samisade Dijadikan Alat Politik, Pemkab Bogor Tegas Lakukan Hal Ini
-
Profesor Luluk: Wisata Pekarangan Atang, Potensi Baru Ekonomi Indonesia
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional