SuaraBogor.id - Pemerintah Kabupaten Cianjur mulai menangguhkan kembali Pembelajaran Tatap Muka (PTM) setelah wilayahnya masuk dalam PPKM kriteria level 4. Padahal sejumlah sekolah baru dua hari menggelar PTM. Kali ini, PTM di Cianjur dihentikan sementara.
Bupati Cianjur Herman Suherman, mengatakan, terkait PTM dihentikan padahal sudah berjalan selama dua hari, untuk sementara ditangguhkan, dan menunggu keputusan baru dari pemerintah pusat.
"Bukan ditunda, namun sementara PTM ditangguhkan. Selain itu ke sekolah yang belum memenuhi persyaratan diminta untuk segera melengkapinya, seperti fasilitas prokes dan yang lainnya," katanya, Kamis (26/8/2021).
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, kata dia, sudah mengeluarkan edaran terkait surat edaran untuk kembali menangguhkan pembelajaran tatap muka, setelah Cianjur masuk dalam level 4.
Baca Juga: Tak Setuju PTM TK dan PAUD, Sutarmidji Sebut Kalbar Masih Riskan Penularan
"Sebelumnya kita keluarkan izin, dengan tetap menjalankan persyaratan yang ketat. Terutama kaitan protokol kesehatan, dimana jam belajar dibagi, ada jaga jarak, dan menggunakan masker," katanya.
Herman mengungkapkan, pihaknya akan mengeluarkan pemberitahuan kembali kepada setiap sekolah agar menunda kembali pelaksanaan PTM.
"Setiap sekolah mematuhi aturan tersebut dan tidak memaksakan untuk menggelar PTM. Jika ada yang membandel, sanksi teguran hingga penutupan sementara akan diberlakukan," katanya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SDN Ibu Dewi 2, Kelurahan Sawahgede, Kecamatan Cianjur, mengaku, sudah mengetahui terkait Cianjur yang naik status dari level 3 menjadi level 4, dan pembelajaran harus dilakukan secara jarak jauh atau daring.
"Karena Cianjur sudah masuk level 4, Pemerintah Cianjur PTM untuk sementara kembali ditundah, pemberintahun dari Dinas Pendidikan pun sudah diterima kemarin," katanya.
Baca Juga: Pelajar Masih Sekolah Daring, DPRD Kepri Minta Pemerintah Subsidi Kuota Internet
Sebelumnya diberitakan, Wilayah Kabupaten Cianjur kembali masuk dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) ke level 4. Sebelumnya Kabupaten Cianjur berada di level 3 selama tiga pekan.
Berita Terkait
-
Jalur Puncak Hari Ini: Pemudik Balik Campur Wisatawan, Macet Tak Terhindarkan?
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Cianjur, Bus Serempet Motor Hingga Lansia Tewas
-
Ramzi Dilantik jadi Wabup Cianjur, Penampilan Anak dan Istri Disebut seperti Tertukar
-
Ramzi Dilantik Prabowo, Masih Tak Percaya Jadi Wabup Cianjur
-
Dari Panggung Hiburan ke Kursi Wakil Bupati Cianjur, Ramzi Masih Tak Percaya Dilantik Prabowo
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
Atalia Praratya Ungkap Isi Hati Soal Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil
-
Neraka Macet di Puncak Bogor, Jalur Alternatif Cibalok Bikin Wisatawan Sengsara
-
Kecelakaan Maut di Bandung, Suami, Istri dan Keponakan Asal Depok Tewas di Jalur Kamojang
-
Antisipasi Letusan Freatik, Pendakian Gunung Gede Diperpanjang Penutupannya
-
Stasiun Bogor dan Alun-Alun Kota, Potret Kesemrawutan yang Tak Kunjung Usai