Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Jum'at, 10 September 2021 | 07:27 WIB
Saipul Jamil dan Hotman Paris. [Instagram/hotmanparisofficial]

SuaraBogor.id - Pedangdut Saipul Jamil siap mundur dari dunia hiburan, setelah dirinya mendapatkan hujatan dari berbagai pihak, terkait penolakan untuk kembali muncul di dunia hiburan.

Tentunya, pernyataan Saipul Jamil soal akan mundur dari dunia hiburan itu dirasa sangat berat.

Bahkan Saipul Jamil juga mengatakan tak masalah jikalau memang tak diperbolehkan tayang di stasiun televisi Tanah Air lagi.

Seperti diketahui, setelah bebas dari lapas penjara, kehadiran Saipul Jamil menuai pro dan kontra dari kalangan masyarakat.

Baca Juga: Agama Minati Atmanegara Disorot, Vicky Prasetyo Divonis 4 Bulan Penjara

Banyak yang memberi dukungan, tetapi tak sedikit pula masyarakat yang melakukan sebaliknya, yaitu mencaci dan menghujatnya yang belakangan kerap diundang ke beberapa acara tv.

Inul Daratista dan Saipul Jamil di acara Kopi Viral Trans TV. [YouTube]

Oleh karena itu, mantan suami Dewi Perssik tersebut yakin bakal mendapatkan rezeki dari Tuhan selain menjadi publik figur dalam dunia hiburan.

Adapun pengakuan mengejutkan dari Saipul Jamil itu diungkap melalui media sosial TikTok-nya belum lama ini.

“Ya Allah kalau memang saya harus berhenti di dunia entertain, hamba yakin ya Allah, pasti engkau akan memberikan rezeki yang mungkin hamba tidak pernah duga,” ujar Saipul Jamil, mengutip dari Terkini.id -jaringan Suara.com, Jumat (10/9/2021).

Penyanyi dangdut itu mengungkapkan bahwa Tuhan bakal berada disisi hamba-Nya yang selalu bertakwa dan berserah diri.

Baca Juga: Saipul Jamil Bisa Tampil di Televisi, KPI: Dibatasi bukan Dilarang

“Kata Allah, bertakwalah. Dengan bertakwah, Allah akan memberikan jalan rezeki tambahan yang tidak disangka-sangka. Gue berpegang teguh pada itu,” tandasnya.

Imbas dari pernyataan dari Saipul Jamil itu lantas membuat banyak netizen yang bersimpati.

Namun, tak dimungkiri, banyak pula yang justru senang dengan pengakuan Saipul yang mengaku siap mundur dari dunia hiburan.

Load More