SuaraBogor.id - Hujan badai di Depok pada Selasa (21/9/2021) kemarin, menyebabkan sebuah mobil tertimpa pohon dan tembok cafe di Jalan Tirta Jaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok.
Pohon dan tembok yang jatuh menimpa mobil ini, masih akibat hujan deras dan angin puting beliung yang menerjang Depok, kemarin sore.
"Kemarin kan kejadiannya serentak ya. Jadi perlu waktu untuk menangani semuanya," ungkap Kasi Tadalog Bencana Dinas Damkar Depok, Iwan kepada SuaraBogor.id di lokasi kejadian, Rabu (22/9/2021).
Menurut Iwan, pihaknya menerima lebih dari 20 laporan warga terkait musibah yang disebabkan hujan deras dan angin puting beliung.
"Banyaknya pohon tumbang ya, tapi ada juga reklame jatuh tehempas angin luting beliung," bebernya.
Dia menjelaskan, mobil yang tertimpa pohon dan tembok ini milik warga setempat.
Saat kejadian, pemiliknya sedang bermain bulu tangkis di salah satu gelanggang olahraga yang tidak jauh dari lokasi.
"Mobil baru katanya. Tahun 2020. Tapi syukur tidak sampai menelan korban jiwa," kata Iwan.
Untuk mengevakuasi mobil yang tertimpa, Iwan menerjunkan 10 personel dari Mako Depok.
Baca Juga: Jalan Raya Sawangan Buka Tutup, 622 Gardu PLN di Depok Diterjang Puting Beliung
"Kami evakuasi ini dan titik-titik lain bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan. Jadi lebih cepat," pungkasnya.
Kontributor : Immawan Zulkarnain
Berita Terkait
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi
-
Hujan Deras Rendam 59 RT di Jakarta, Banjir di Pejaten Timur Capai Satu Meter
-
Jakarta Hujan Deras, Sejumlah Koridor Transjakarta Alami Perpendekan Jalur Akibat Genangan Air
-
Bukan untuk Kantong Pribadi, Buruh Senior Depok Kawal Upah Layak bagi Generasi Mendatang
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Mencari Kebenaran di Balik Asap Nanggung Bogor, Akankah Ada Temuan di Lubang-lubang Tikus?
-
Polres Bogor Telusuri Asap Misterius di PT Antam
-
Klarifikasi PT Antam: Tidak Ada Ledakan dan Korban Jiwa, Operasional Berjalan Normal
-
Viral 700 Orang Terjebak Gas Beracun di Antam Pongkor? Ini Kata Bupati Rudy Susmanto
-
Bukan 700 Nyawa Melayang, Ternyata Ini Arti 'Angka Keramat' yang Bikin Heboh Tambang Antam Bogor