Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Kamis, 23 September 2021 | 08:38 WIB
Ilustrasi kebakaran. (Antara)

SuaraBogor.id - Kebakaran terjadi di Kampung Pasir Gudang, Desa Cibiuk, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur pada Rabu (22/9/2021) malam.

Kebekaran itu menghanguskan dua kios dan empat motor yang berada didalam saat peristiwa tersebut.

Dua kios terbakar itu merupakan bengkel yang masing-masing berukuran 6 x 4 meter.

Saat awal kejadian titik api tidak diketahui dari mana asalnya, karena api sudah terlihat membumbung tinggi di atas salah satu bengkel.

Baca Juga: Viral Bocil Nangis Guling-Guling Gegara Motor Abang Ojol, Publik Minta Tanggung Jawab

Warga sekitar yang mengetahui kejadian itu langsung panik dan berteriak minta tolong.

Mereka pun berusaha memadamkan kobaran api dengan alat seadanya. Tak berselang lama, dua unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) Ciranjang datang dan langsung berupaya memadamkan kobaran api.

“Hanya dalam waktu 30 menit dua kios bengkel motor ludes jadi arang, termasuk empat unit motor ikut terbakar hingga ancur,” kata Neng Ratu, pemilik kios yang disewakan, mengutip dari Cianjurtoday -jaringan Suara.com, Kamis (23/9/2021).

Ia menambahkan, yang tersisa akibat kebakaran di Ciranjang itu hanya rangka besi, karena saat itu pintu kios digembok. “Warga sekitar kesulitan untuk menyelamatkan barang termasuk motor yang ada di dalam kios,” tuturnya.

Komandan Regu Mako 2 Damkar Ciranjang, Nanang Junaedi menambahkan, pihaknya mendapat laporan adanya kebakaran itu dari warga setempat.

Baca Juga: Viral Jembatan Maut, Goyang Dikit Bisa ke Alam Berbeda: Shiratal Mustaqim Versi Dunia

Tak ada korban dalam insiden itu, namun kerugian ditaksir mencapai Rp175 juta.

“Kejadian tersebut sedang dalam penyelidikan Polsek Ciranjang,” pungkasnya.

Load More