SuaraBogor.id - Warga Cianjur dihebohkan dengan adanya penemuan mayat perempuan membusuk di tengah hutan Cimanik Sanghiang Poek, Kampung Bantar Caringin, Desa Cihea, Kecamatan Haurwangi.
Mayat membusuk di Cianjur itu ditemukan warga saat sedang bekerja di kebun pisang dan juga mencari kayu bakar.
Ketua RT 01/RW 10 Kampung Bantar Caringin Desa Cihea, Iwan (50) mengatakan, dirinya menemukan mayat perempuan membusuk itu ditengah hutan di bawah tebing.
Jasad perempuan tersebut terlihat sudah membusuk. Kemudian, jasad difoto memakai ponsel dan langsung melaporkannya pada pihak Desa Cihea serta Polsek Bojongpicung.
Baca Juga: Waspadai Masalah Kesehatan, Ini Bedanya Bau Vagina yang Normal dan Tidak
Selang 30 menit, aparat desa, Bhabinsa, Babinmas, dan anggota Polsek Bojongpicung langsung berangkat ke tempat penemuan mayat.
Lokasi penemuan mayat cukup jauh dari Kampung Bantar Caringin, karena harus menyelusuri jalanan setapak yang terjal, naik dan turun gunung.
“Saat ini, anggota Polsek Bojongpicung, Bhabinmas, Bhabinsa, Kasi Trantib, dan aparat Desa Cihea masih berusaha mengevakuasi jasad perempuan tanpa identitas tersebut,” papar Iwan menyadur dari CianjurToday -jaringan Suara.com, Kamis (7/10/2021).
Sementara itu, Kasi Trantib Desa Cihea, Deni (45) menambahkan, memang benar jika saat ini sedang dilakukan proses evakuasi jasad perempuan yang ditemukan di tengah hutan Cimanik.
“Kemungkinan jasad sampai ke lokasi Kampung Bantar Caringin sekitar pukul 18.00 Wib. Karena perjalanannya cukup jauh, terjal, dan menyulitkan bagi pejalan kaki,” pungkasnya.
Baca Juga: Bikin Resah Warga, Dua Suzuki APV Ini Diamankan Polisi
Berita Terkait
-
Modus Iming-iming Kerja di Pemkab, Adik Bupati Cianjur Telak-telak Tipu Korban Rp500 Juta
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Gempa 4.4 Magnitudo Guncang Sukabumi, Getarannya Terasa ke Bogor Hingga Garut
-
Fenomena Unik, Banyak Ikan Muncul Untuk Menghangatkan Diri di Pantai Selatan Cianjur
-
Kejar-kejaran 12 Kilometer! Cerdiknya 3 Remaja Putri Lumpuhkan Polisi Gadungan di Cianjur
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center
-
Pesta Rakyat ala Dedie-Jenal, Warga Bogor Banjiri Lapangan Mulyaharja