SuaraBogor.id - Sebuah truk bermuatan keranjang batu masuk ke jurang sedalam 15 meter di Tanjakan Huut, Desa Balegede, Kecamatan Naringgul, Kabupaten Cianjur. Akibatnya, satu orang meninggal dunia dan dua lainya luka-luka.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, kecelakaan tunggal truk bermuatan bronjong itu masuk jurang diduga karena mengalami rem blong, Selasa (12/10/2021).
Kapolsek Naringgul AKP Yayan Suharyana mengatakan, truk bernomer polisi B 9475 JK yang mengalami kecelakaan mengarah dari Jakarta menuju Garut.
"Namun, saat melintasi jalan menurun, tepatnya di Tanjakan Huut, truk tersebut diduga mengalami rem blong, sehingga terperosok masuk jurang sedalam 15 meter," katanya.
Akibat kecelakaan tersebut, kata dia, satu orang meninggal dunia, dan satu lainnya luka-luka dan langsung dibawa ke Puskesmas Naringgul.
"Para korban yang terlibat kecelakaan tersebut semuanya warga Jakarta. Korban luka yaitu Feri Fs (29), Kristanto (29), sedangkan yang meninggal dunia bernama Choirul Mustofa (33)," ucapnya.
Pihaknya mengungkapkan, saat ini sejumlah petugas tengah melalukan penyelidikan, dan pemeriksaan sejumlah saksi terkait truk yang masuk jurang itu. Selain badan truk pun tengah berusaha dievakuasi.
"Petugas dibantu dengan warga saat ini masih melalukan proses evakuasi badan truk didalam jurang, terkait kecelakaan itu pun kami sudah berkoordinasi dengan Satlantas Polres Cianjur," kata dia.
Yayan menambahkan, saat ini dua orang korban selama dalam kecelakan sudah berangsur pulih, bahkan sudah dijemput oleh pihak keluarganya masing-masing.
Baca Juga: Ngeri! Rumah jadi Sarang Biawak, Warga Jakbar Panik Minta Tolong Petugas Damkar
"Saya meninta kendaraan yang hendak melintasi Jalur penghubung Cianjur - Bandung - Garut diharapkan untuk meninggkatkan kewaspadaan, karena banyak turunan curam," katanya.
Kontributor : Fauzi Noviandi
Tag
Berita Terkait
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Batu di Cigudeg: Protes Penutupan Tambang Oleh Dedi Mulyadi Berujung Kericuhan
-
Cigudeg Mencekam! 'Blunder' Ucapan Camat Picu Hujan Batu, Jalan Nasional Bogor Lumpuh Total
-
Puncak Bhakti Lintas Agama di Bogor: Bukti Nyata Toleransi Bukan Sekadar Wacana
-
Ribuan Warga Blokade Jalan Nasional Bogor-Banten dengan Truk, Protes Keras Kebijakan Dedi Mulyadi
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija