SuaraBogor.id - Sudah 4 jam berlalu, namun seorang siswi SMP, Y (12), belum berhasil dievakuasi dari reruntuhan rumah yang tertimpa crane jatuh di Jalan Mawar, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jumat (15/10/2021).
Pantauan SuaraBogor.id di lokasi kejadian, pukul 12.56 WIB, petugas dari Dinas Damkar Depok masih berusaha mengevakuasi siswi SMP sejak awal kejadian pukul 09.00 WIB.
Lurah Depok Jaya, Herman menuturkan, Y tertimpa reruntuhan rumah saat menjalani sekolah online di kamarnya.
"Katanya lagi zoom meeting sekolah online," ungkap Herman pada wartawan di lokasi kejadian.
Baca Juga: Crane Proyek Timpa Rumah dan Warung di Jalan Mawar Depok, 2 Orang Dilarikan ke RS
Siswi SMP Y tertimpa sebuah batang beton berukuran 60cm. Batang ini merupakan salah satu rangka tower dari proyek PDAM, yang sedang dikerjakan oleh crane yang jatuh.
Secara keseluruhan, ada 3 korban luka akibat crane yang jatuh. Adapun korban tersebut adalah Y yang masih dalam proses evakuasi, ayah korban Y dan penjaga warung yang terletak di samping rumah Y.
Sebuah crane jatuh di Jalan Mawar, Kelurahan Depok Jaya, Kecamatan Pancoran Mas, Jumat (15/10/2021).
Sebelumnya, Herman menuturkan, crane jatuh saat mengerjakan proyek tower PDAM yang memang berada di tengah pemukiman warga.
"Saya terima laporan jam 9.15 WIB. Katanya kejadian jam 9 itu," ungkapnya. Crane yang jatuh menimpa satu rumah dan satu warung di samping lokasi kejadian.
Baca Juga: Gara-gara Nenek, Siswi yang Dirudapaksa Ayah Tiri Ini Digosipkan Hamil Dengan Hantu
Kontributor : Immawan Zulkarnain
Berita Terkait
-
Kasus Suap Proyek DJKA Kemenhub, KPK Tahan 3 Ketua Pokja
-
Jagoannya Keok di Pilkada Depok, PKS Beri Respons Begini
-
Hasil Real Count PKS Imam-Ririn Unggul di Pilkada Depok, Tapi Beda Pemenangnya di Hitung Cepat Indikator dan Voxpol
-
Video Gibran Bareng 9 Naga Jadi Nyinyiran Emak-emak, Proyek Titipan Disinggung: Nah Ketahuan Kan..
-
Terbukti Korupsi, 2 Eks Kepala Balai Perkeretaapian Divonis 4,5 Tahun Penjara di Proyek Besitang-Langsa
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kereta Api Bawa Berkah, Pemkab Bogor dan KAI Jalin Kerja Sama Kembangkan Kawasan
-
Hasil Quick Count Pilkada Depok: Supian Suri-Chandra Rahmansyah Unggul 54,5 Persen
-
Akui Kekalahan, Mantan Ajudan Iriana Jokowi Ucapkan Selamat kepada Dedie A Rachim
-
Drama Kecelakaan di Bogor, Pajero Ugal-ugalan Tabrak Lari Lima Kendaraan, Satu Orang Luka Berat
-
KPU Kabupaten Bogor Salahkan Paslon 1 dan 2 Gara-gara Partisipasi Pemilih Turun?