SuaraBogor.id - Seorang wanita asal Depok gantung diri karena terlilit masalah hutang, Senin (1/11/2021).
Peristiwa mengenaskan itu dilakukan oleh wanita paruh baya inisial JB (44). Dia ditemukan tewas gantung diri di kamar mandi rumahnya, di Kecamatan Cinere, Kota Depok.
Dalam keadaan berpakaian lengkap, korban menggantung dirinya menggunakan tali.
Kapolsek Cinere, AKP Suparmin memastikan, kematian korban murni karena bunuh diri.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG 2 November: Bogor-Depok
“Iden Polres pastikan tidak ada kekerasan," imbuhnya.
Korban diduga bunuh diri karena adanya masalah hutang belasan juta rupiah yang tak mampu di bayar.
Tanpa pekerjaan tetap, korban bekerja serabutan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya dan 2 orang anaknya. Korban memiliki anak berusia 8 dan 13 tahun.
“Dia punya hutang Rp12 juta. Menghidupi dua anak setelah ditinggal suaminya. Mungkin Dia tidak sanggup lagi," beber Suparmin.
Sebelum bunuh diri, korban meninggalkan sepucuk surat wasiat berisi permintaan maaf dan permohonan menitipkan anak-anaknya.
Baca Juga: Ada 4 Kasus Covid-19 Baru, Satgas Depok Minta Warga Tetap Jalankan Prokes
Dari surat ini pula diketahui besaran hutang yang ditanggung korban.
“Inti wasiatnya, Dia minta maaf sama orang rumahnya dan titip anaknya yang masih kecil," tutur Suparmin.
Jasad korban ditemukan oleh ibunya, setelah salah satu anak korban mencari ibunya namun tidak ketemu.
Setelah melihat anaknya tergantung, terang Suparmin, Ibu korban berteriak histeris.
Karena mendengar teriakan Ibunya, adik laki-laki korban langsung menghampiri sang Ibu dan mendapati kakaknya sudah menggantung tak bernyawa.
Catatan Redaksi:
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Kontributor : Immawan Zulkarnain
Berita Terkait
-
Penangkapan Berujung Ricuh, Ini Kronologi 3 Mobil Polisi Dibakar Massa di Pondok Ranggon
-
Andre Onana Hobi Blunder: Gegara Sarung Tangan dari Mal Depok?
-
Pelatih Oxford United Hubungkan Gol Bunuh Diri Ole Romeny dengan Timnas Indonesia, Kenapa?
-
Dedi Mulyadi Minta Wali Kota Depok Minta Maaf, Buntut Bolehkan Mobil Dinas untuk Mudik
-
Rumah Hindati Warga Depok Dibobol Maling saat Ditinggal Salat Ied, Motor Scoopy hingga HP Lenyap
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga