SuaraBogor.id - Sebuah video yang memperlihatkan pasangan suami istri (Pasutri) menghadiri kondangan viral di media soaial.
Video viral itu menjadi perbincangan, banyak netizen yang menanyakan bahwa sang istri tidak bisa merawat suami sendiri.
Hal itu bisa terlihat, saat suami menghadiri kondangan bersama isrinya. Foto bersama kedua mempelai pun viral.
Video itu viral setelah diunggah oleh akun Tiktok @queenbe0612, Senin (8/11/2021) tampak sepasang suami istri sedang berfoto di pelaminan bersama kedua mempelai.
Baca Juga: Viral Momen Oki Setiana Dewi Jaga Aurat Ria Ricis di Pelaminan, Panen Pujian Warganet
Kostum yang dikenakan pasangan suami istri tersebut lantas menjadi sorotan warganet karena baju yang dikenakan suami dinilai kurang cocok untuk datang ke kondangan.
Kostum suami saat kodangan disorot
Kostum yang dikenakan oleh pasangan suami istri yang sedang berfoto bersama kedua mempelai tersebut lantas menjadi sorotan tamu undangan lain.
Sang istri tampak rapi dan cantik dengan sebuah gaun yang dipadukan dengan hijab berwarna senada. Sedangkan sang suami tampil santai dengan kaos oblong, celana pendek, sandal jepit dan juga topi.
"Untuk OOTD (Outfit of The Day) suami hamba sudah angkat tanga," tulis sang istri dalam videonya, dikutip BeritaHits.Id -jaringan Suara.com, Selasa (9/11/2021).
Baca Juga: Viral Tempat Sumbangan Pernikahan Bikin Tamu yang Datang Sungkan Beri Uang
Sang istri juga bercerita bahwa banyak orang mengira ia tak mengurus pakaian yang akan dipakai suaminya saat kodangan.
"Ketika banyak yang komen, 'itu suaminya nggak diurus gitu?'" lanjutnya.
Ternyata, pasutri tersebut merupakan bagian dari petugas dalam resepsi pernikahan tersebut. Sang istri berugas sebagai penerima tamu, sedangkan sang suami di bagian dapur.
"Saya bagian terima tamu, suami masak nasi goreng," ujar sang istri.
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka yang berkomentar ialah para istri yang curhat tentang kelakuan suami saat memakai baju.
"Suami saya kadang sudah disetrikakan baju-baju bagus, eh yang dipakai kaos bund, ingin menangis rasanya," komentar salah seorang warganet.
"Bukannya nggak diurus, semau udah disiapin pengen couple-couple-an gitu kan, bilangnya iya nanti dipakai, eh pas nyampe, yasudahlah," sahut warganet lain.
"Mungkin suami nyaman pakai baju itu," tulis salah satu warganet.
"Laki-laki kadang susah diatur, jadi kaya punya anak laki-laki kan kitanya udah menye-menye dianya santai wae," ujar warganet lain.
"Suamiku pakai sendal jepit ke kondangan," komentar salah satu warganet.
"Saya kira saya sendirian, suami susah diatur mau pakai baju apa," tulis warganet lain.
Berita Terkait
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
-
Rekam Jejak Hana Rawhiti, Politisi Muda Curi Perhatian Usai Menari Haka di Parlemen NZ
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Pacari Richelle Skornicki, Aliando Syarif Sempat Mengaku Capek Hidup Sendiri
-
Viral Guru Honorer Belasan Tahun Digaji Rp200 Ribu Kini Lolos Sertifikasi
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Program Samisade Dijadikan Alat Politik, Pemkab Bogor Tegas Lakukan Hal Ini
-
Profesor Luluk: Wisata Pekarangan Atang, Potensi Baru Ekonomi Indonesia
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional
-
Kronologi Lengkap Empat Santri Tewas Akibat Longsor di Ponpes Sukabumi, Dua Luka Ringan Tiga Luka Berat
-
Anies Baswedan Dukung Atang Trisnanto Jadi Wali Kota Bogor