Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Selasa, 14 Desember 2021 | 14:50 WIB
Ilustrasi puasa, muslim berdoa, niat puasa, makan dan doa buka puasa (Elemen Envato)

SuaraBogor.id - Bagaimana niat puasa Senin Kamis? Istilah puasa senin kamis pastinya sudah taka sing lagi. Pasalnya banyak umat muslim yang melaksanakan ibadah puasa senin kamis.

Untuk diketahui, puasa merupakan salah satu kewajiban bagi umat Islam, terutama saat memasuki bulan Ramadhan. Meski begitu, ada puasa-puasa sunnah lain yang bisa dilakukan dan dijadikan kebiasaan karena manfaatnya.

Salah satu contohnya adalah puasa Senin Kamis, sebagaimana yang telah dicontohkan Rasulullah SAW. Saat menjalankan ibadah puasa, ternyata terdapat manfaat yang luar biasa, misalnya dari segi rohani dan juga kesehatan.

Semasa hidup, Nabi Muhammad SAW senantiasa menjalankan Ibadah puasa Senin Kamis. Tak mengherankan jika banyak umatnya yang ingin mengikuti kebiasaan Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Ganti Ramadhan atau Qadha

Nah, bagi yang belum tahu bagaimana niat puasa Senin Kamis, simak ulasan berikut ini.

1. Doa Niat Puasa Senin Kamis

Meskipun sama-sama menahan makan dan minum, namun untuk doa niat puasa Senin Kamis dan puasa Ramadhan berbeda. Puasa Senin Kamis ini bisa dibaca saat malam hari atau saat fajar sudah tiba. Berikut bacaan niat puasa Senin Kamis.

Nawaitu sauma yaumal itsnaini sunnatan lillahi tana’ala

Artinya : “Saya niat puasa hari Senin, sunah karena Allah ta’ala”

Baca Juga: Ini Bacaan Niat dan Syarat Sah Puasa Ramadhan

Lalu untuk doa niat puasa di hari Kamis sebagai berikut:

Nawaitu sauma yaumal khomiisi sunnatan lillahi tana’ala

Artinya:”Saya niat puasa hari Kamis, sunah karena Allah ta’ala”

2. Manfaat Puasa Senin Kamis

Menyehatkan Jantung : Dengan menjalankan ibadah puasa Senin Kamis, sangatlah bermanfaat untuk menghindari terjadinya penyumbatan pada arteri karena partikel lemak. Saat berpuasa, maka lemak akan menjadi cadangan energy.

Dan kemudian hormone adrenalin serta nonadrenalin akan berkurang. Hal ini dapat membuat metabolisme menjadi lebih stabil dan tekanan darahpun menurun.

Mengeluarkan Racun Dalam Tubuh : manfaat puasa Senin Kamis lainnya adalah dapat mengeluarkan racun dalam tubuh. Dengan berhenti sejenak dari makan dan minum selama hari-hari tersebut, maka racun bisa dikeluarkan secara baik.

Mengistirahatkan Pencernaan : Saat berpuasa, pencernaan akan beristirahat dari tugasnya. Dengan beristirahatnya pencernaan, tentunya akan membuat pencernaan dapat kembali bekerja dengan maksimal.

Mengontrol Gula Darah : Dengan berpuasa Senin Kamis, maka tubuh akan melakukan penghancuran pada glukosa agar memperoleh energi. Karena hal inilah, maka produksi insulin pun akan menurun, Gula darah dalam pun akan menurun

Turunkan Stres : Puasa ternyata juga dapat menurunkan stress dan membuat hati menjadi lebih damai. Sehingga, jiwa dan raga orang yang berpuasa Senin Kamis akan lebih bersih.

Turunkan Hawa Nafsu : Dalam Islam, puasa menjadi salah satu ibadah yang baik. Salah satunya puasa sunah Senin Kamis yang mampu mendatangkan pahala, membuat hati menjadi lebih lembut dan hawa nafsu pun berkurang.

Tingkatkan Kekebalan Tubuh : Dalam tubuh manusia, kekebalan adalah hal terpenting agar tidak mudah terserang penyakit. Salah satu cara meningkatkan kekebalan tubuh adalah dengan berpuasa Senin Kamis. Tak hanya itu, puasa juga mampu meningkatkan regenerasi sel dan mencegah terjadinya rusaknya organ yang disebabkan oleh radikal bebas yang sangat berbahaya.

Sekian penjelasan tentang niat puasa Senin Kamis yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh manusia.

Kontributor : Raditya Hermansyah

Load More