SuaraBogor.id - Jika menyebut daerah Bogor maka yang terlintas di pikiran adalah daerah wisata Puncak, Taman Safari dan sejumlah area wisata di area Cisarua hingga Cianjur.
Akan tetapi, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bogor, Jawa Barat, mencatat ada lima tempat wisata yang sering menjadi tujuan wisata saat liburan, termasuk momen Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.
Menurut Kabid Pariwisata Disparbud Kota Bogor Ferry Firmansyah di Kota Bogor, Minggu (26/12/2021), kelima tempat wisata itu memiliki jumlah pengunjung yang cukup banyak dibanding yang lain.
"Pantauan dan laporan hingga saat ini, sementara masih lima tempat itu," kata Ferry.
Ferry menyebutkan kelima wisata favorit itu ialah Kebun Raya Bogor, Kuntum Farm Field, Wisata Outbond SKI, The Jungle, Kampung Wisata Mulyaharja.
Padahal, kata dia, jika ditotal sedikitnya ada 25 tempat wisata yang sebenarnya bisa menjadi opsi warga Kota Bogor dan sekitarnya untuk menghabiskan waktu liburan.
Puluhan tempat wisata itu terdiri atas tempat wisata air yakni kolam renang, wisata alam Kebun Raya Bogor, wisata kebun binatang mini, kampung tematik, museum dan wisata ziarah.
Ferry menuturkan sesuai dengan Permendagri nomor 67/2021 pengusaha wisata pun telah diimbau untuk menaati protokol kesehatan dan menggunakan aplikasi Pedulilindungi.
Kapasitas pengunjung pun dibatasi sebanyak 75 persen dengan harapan tidak terlalu padat, namun juga memberikan dampak pemulihan ekonomi yang baik bagi bisnis wisata.
Menurut data Pemerintah Kota Bogor, daerah itu saat ini telah mencapai 97 persen vaksinasi warganya atau 794.860 orang, dari target sasaran 819.444 orang.
Sementara itu, dari laporan yang diterima Satlantas Polresta Bogor Kota jumlah pengunjung di tempat wisata utama Kota Hujan, yakni Kebun Raya Bogor tercatat 5.000 pengunjung atau seperempat dari kapasitas 20.000 orang, pada Minggu (26/12) sore.(Antara)
Berita Terkait
-
Bus yang Tidak Ingin Mengucapkan Selamat Tinggal
-
Survei UGM: 90,9% Masyarakat Puas Atas Penyelenggaraan dan Pelayanan Transportasi Libur Nataru
-
KAI Daop 1 Layani 1,6 Juta Penumpang Selama Libur Nataru 2025/2026
-
Wakapolri Tinjau Arus Balik Libur Nataru, Skema One Way hingga Contraflow Disiapkan
-
Malioboro Belum Sepi! Wisatawan Masih Belanja Oleh-oleh Sebelum Pulang
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Batu di Cigudeg: Protes Penutupan Tambang Oleh Dedi Mulyadi Berujung Kericuhan
-
Cigudeg Mencekam! 'Blunder' Ucapan Camat Picu Hujan Batu, Jalan Nasional Bogor Lumpuh Total
-
Puncak Bhakti Lintas Agama di Bogor: Bukti Nyata Toleransi Bukan Sekadar Wacana
-
Ribuan Warga Blokade Jalan Nasional Bogor-Banten dengan Truk, Protes Keras Kebijakan Dedi Mulyadi
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija