SuaraBogor.id - Shalat Dhuha adalah sebuah amalan ibadah yang familiar kita dengar dibicarakan banyak orang. Shalat Dhuha adalah shalat yang dikerjakan di waktu dhuha dan dapat dikerjakan sebanyak dua hingga 12 rakaat. Berikut pembahasan nilai Sholat Dhuha selengkapnya.
Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang nilai Shalat Dhuha dan berbagai informasi tambahan yang berkaitan dengan hal tersebut seperti penjelasan singkat mengenai hukum, keutamaan, hingga waktu dhuha itu sendiri.
Apa Hukum Shalat Dhuha?
Shalat Dhuha, secara bulat ditentukan oleh ulama dari empat mazhab, adalah sebuah ibadah sunah. Ibadah dengan hukum sunah berarti tidak akan membawa dosa apabila tidak dilakukan, akan tetapi dianjurkan untuk dilakukan.
Salah satu dalil yang menjelaskan hukum Shalat Dhuha adalah sunah yaitu dalil dari Abu Dzar, “Di pagi hari ada kewajiban bagi seluruh persendian kalian untuk bersedekah. Maka setiap bacaan tasbih adalah sedekah, setiap bacaan tahmid adalah sedekah, setiap bacaan tahlil adalah sedekah, dan setiap bacaan takbir adalah sedekah. Demikian juga amar ma’ruf dan nahi mungkar adalah sedekah. Semua ini bisa dicukupi dengan melaksanakan shalat dhuha sebanyak dua raka’at” (HR. Muslim no. 720).
Shalat Dhuha Sebagai Sedekah Sendi-sendi Tubuh
Amalan Shalat Dhuha memang tidak asing kita dengar karena banyak orang yang menunaikannya. Akan tetapi apakah sudah cukup orang mengetahui nilai keutamaan melaksanakan sholat ini?
Nilai Keutamaan Ibadah Shalat Dhuha yang pertama adalah, ibadah shalat ini dapat dihitung sebagai amalan sedekah dari seluruh persendian yang ada di tubuh kita. Berdasarkan hadis yang telah dicantumkan di atas, Sholat Dhuha sebanyak dua rakaat sudah dapat memenuhi kewajiban sedekah dari setiap sendi di tubuh kita.
Padahal berdasarkan sebuah hadis yang disebutkan oleh Aisyah, di dalam tubuh kita sendiri terdapat 360 sendi yang harus disedekahi.
Baca Juga: Niat Shalat Dhuha Berserta Doa Setelah Shalat
“Sesungguhnya setiap manusia keturunan Adam diciptakan dalam keadaan memiliki 360 persendian” (HR. Muslim no. 1007). Jadi, Sholat Dhuha adalah bentuk kemudahan yang diberikan Allah Ta’ala agar kita tidak perlu menyedekahi 360 sendi kita satu per satu.
Shalat Dhuha Mencukupi Urusan Seseorang di Akhir Siang
Rasulullah SAW pernah bersabda, “Allah Ta’ala berfirman: Wahai anak Adam, janganlah engkau tinggalkan empat raka’at shalat di awal siang (di waktu Dhuha). Maka itu akan mencukupimu di akhir siang.” (HR. Ahmad (5/286), Abu Daud no. 1289, At Tirmidzi no. 475, Ad Darimi no. 1451 . Syaikh Al Albani dan Syaikh Syu’aib Al Arnauth mengatakan bahwa hadits ini shahih).
Menurut Al 'Azhim Abadi, hadis tersebut dapat diartikan bahwa dengan menjalankan Shalat Dhuha kita dapat dihindarkan dari berbagai bahaya yang mungkin dapat kita alami. Di sisi lain, hadis ini juga dapat diartikan bahwa orang yang menunaikan Shalat Dhuha dapat terhindarkan dari perbuatan dosa.
At Thibiy memiliki pendapat lain terkait masalah hal ini, menurutnya hadis tersebut dapat berarti bahwa orang yang menunaikan Shalat Dhuha akan diberikan kecukupan dalam segala kesibukannya dan akan dijauhkan dari hal-hal yang dia benci selama sisa siang di hari itu.
Pahala Shalat Dhuha Sama Dengan Pahala Haji dan Umroh
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Batu di Cigudeg: Protes Penutupan Tambang Oleh Dedi Mulyadi Berujung Kericuhan
-
Cigudeg Mencekam! 'Blunder' Ucapan Camat Picu Hujan Batu, Jalan Nasional Bogor Lumpuh Total
-
Puncak Bhakti Lintas Agama di Bogor: Bukti Nyata Toleransi Bukan Sekadar Wacana
-
Ribuan Warga Blokade Jalan Nasional Bogor-Banten dengan Truk, Protes Keras Kebijakan Dedi Mulyadi
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija