SuaraBogor.id - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto meminta jajarannya untuk makmurkan Masjid di Kota Bogor, Jawa Barat.
Cara makmurkan masjid sendiri kata dia dengan Shalat Subuh berjamaah serta mengikuti pengajian.
"Kenapa waktunya subuh, sederhana alasannya," kata dia di Kota Bogor.
Ia mengungkapkan alasannya karena keutamaan Shalat Subuh yang mudah sekali mendapat restu Allah SWT.
Dengan posisi jabatan masing-masing di jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor saat ini, katanya, mereka mendapatkan banyak kesempatan untuk menebar kebaikan, yaitu menjadikan tugasnya sebagai ladang amal.
"Meskipun terkadang lupa akan kesempatan yang dimilikinya itu, sering juga abai, bahkan digoda dengan godaan-godaan lain," katanya.
Bima yang telah mengajak Shalat Subuh berjamaah jajarannya di Masjid At-Taqwa Balai Kota Bogor, Jumat itu, mengingatkan minimal satu pekan sekali bersama-sama memakmurkan masjid.
Ia mengatakan shalat berjamaan, khususnya di waktu subuh, akan memberi kesempatan mempermudah urusan keluarga, melayani warga, menegakkan amar makruf nahi mungkar.
Di dalam masjid yang belum lama selesai direnovasi itu, Bima berharap, bukan hanya megah berdiri namun juga aktif diisi oleh jamaah.
Usai Shalat Subuh, Wali Kota Bogor Bima Arya mengikuti kajian bersama istrinya yang juga sebagai Ketua TP PKK Kota Bogor Yane Ardian, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor Syarifah Sofiah, para asisten dan kepala organisasi perangkat daerah. Dalam kajian kali ini, materi diberikan oleh Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Bogor Ade Sarmili.
Kajian subuh bagi jajaran Pemkot Bogor lebih didasari pada kesadaran untuk menuju konsistensi dan menyamakan frekuensi memberikan dampak positif, baik dalam bekerja, berdiskusi dan semuanya sehingga mendatangkan berkah.
"Setiap posisi kita punya kesempatan itu, seminggu sekali kita kita diingatkan untuk terus istikamah, sehingga setiap yang kita lakukan akan menjadi ibadah," katanya. [Antara]
Baca Juga: Satlantas Polresta Pontianak Razia Knalpot Racing, Amankan 17 Motor
Berita Terkait
-
Satlantas Polresta Pontianak Razia Knalpot Racing, Amankan 17 Motor
-
Pemuda di Pekanbaru Putuskan Mualaf usai Rasakan Manfaat Berpuasa
-
Koper Hitam Bikin Geger Warga Dekat Masjid Al Markaz, Penjinak Bom Turun Tangan
-
Koper Hitam Misterius di Dekat Masjid Al Markaz Bikin Geger Warga Sulsel, Penjinak Bom Turun Tangan, Ternyata Isinya Ini
-
Prakiraan Cuaca BMKG: Waspada, Kota Bogor Hujan Petir Hari Ini
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
'Sakti Banget', 3 Fakta Menarik Kenapa Tambang Emas Ilegal Cigudeg Susah Diberantas Kata Polisi
-
Benarkah Isi Bensin Siang Hari Lebih Rugi? Dosen IPB Bongkar Faktanya Secara Ilmiah
-
Rencana GOR Dibatalkan, Lahan di Samping STIN Dialihkan untuk Hunian Pasukan Pengamanan Presiden
-
Cek Jadwal KRL Bogor-Jakarta 8 Januari 2026: Jam Keberangkatan Awal hingga Kereta Terakhir
-
5 Rekomendasi Stang MTB Paling Nyaman buat Bapak-Bapak, Harga Mulai Rp100 Ribuan