Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Sabtu, 29 Januari 2022 | 13:57 WIB
Tangkapan layar aksi petugas Damkar Depok selamatkan bocah terkunci di dalam mobil [Instagram]

SuaraBogor.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi heroik dari anggota Dinas Pemadam Kebakaran Kota Depok menyelamatkan bocah yang terjebak di dalam mobil yang terkunci viral di media sosial.

Video viral itu diunggah akun instagram @bogordailynews. Dalam video itu memperlihatkan petugas Damkar Kota Depok berupaya keras membuka pintu mobil yang terkunci.

Saat dihubungi, Kasie Penanggulangan Kebakaran Dinas Damkar Kota Depok, Tesy Haryati mengatakan, mobil itu terkunci usai ibunya meninggalkan bayinya untuk ke apotek.

"Jadi itu tuh orang tuanya ke apotek, kelupaan. Biasanya dibuka satu jendelanya, tapi ternyata semua jendela ditutup," katanya kepada wartawan.

Baca Juga: Viral Sisca Kohl Bikin Es Krim Tes Kriuk untuk Imlek, Bahan yang Dipakai Babi Panggang

Peristiwa itu diketahui terjadi di Cilodong, Kota Depok.

Tentu saja, video itupun mengundang reaksi dari para netizen.

Banyak netizen yang menanyakan peran si ibu tersebut, yang tega meninggalkan sendirian si anak.

"Kalau saya mending pecahkan kaca, demi anak terselamatkan," tulis akun @98ram***.

"Otaknya dimana itu ninggalin bayi di mobil sendirian," tulis akun @faness***.

Baca Juga: Bikin Insecure! Viral Cowok Pamer Saldo ATM Sampai Rp10 Triliun, Ternyata Fakta Aslinya Bikin Emosi

"Untung gak kehabisan oksigen," tulis akun @jac***.

"Luar biasa Damkar, bukan hanya memadamkan api," tulis juga akun @berkah***.

Load More