SuaraBogor.id - Mentalis papan atas yang kini sukses dengan podcast miliknya yakni Deddy Corbuzier kembali bikin riuh warganet setelah sindirannya untuk salah satu crazy rich dalam salah satu episode podcastnya.
Podcast milik Deddy Corbuzier berjudul "Ereksi Nonstop Kena Omicron bukan Hoax! Katanya Boring Bokir - Deddy Corbuzier Podcast " yang diunggah sejak kemarin, Selasa ( 8/2/2022) menghadirkan Uus, Boris Bokir dan Gilang Bhaskara.
Awalnya mereka membahas mengenai virus Covid 19 varian Omicron dengan segala resiko dan gejalanya, juga membahas mengenai aturan berkerumun selama masa pandemi ini. Mereka juga berlanjut membahas mengenai hal hal yang beberapa pekan terakhir viral di media sosial.
Hingga akhirnya perbincangan Deddy dan kawan-kawan yang menyinggung soal mobil operasional Deddy yang masih diberi plastik pada bagian joknya. Obrolan itu kemudian mengarah kepada peristiwa viral yang menyeret seorang crazy rich yang juga melakukan hal serupa.
"Tapi kemarin lagi heboh ini kan, ada orang suruh dia punya Lambo atau Ferrari gitu trus lu cobain deh lu pake ini, tapi sebelum dicobain kursinya dikasih kain dulu, " cerita Deddy menyindir salah seorang Crazy Rich.
Uus dan kawan-kawan pun dibuat bingung dengan pernyataan Deddy tersebut.
"Jadi biar orang yang dudukin gak kena langsung? " tegas Gilang Bhaskara.
Deddy Corbuzier pun kembali mengiyakan peristiwa viral yang membagongkan warganet tersebut.
" Itu heboh di maki-maki netizen, " ungkap Deddy.
Sindiran Deddy ini pun sontak viral di media sosial setelah dibagikan ulang oleh akun media sosial Instagram @pembasmi.kehaluan.reall.
Unggahan yang mendapat respon lebih dari 7 ribu warganet itu langsung dihujani banyak celetukan dari para warganet. Nama crazy rich, Indra Kenz pun terseret-seret.
"Indra Kenz bareng salam dari binjai, " celetuk akun @andik***.
" Wkwkk Indra Kenzzz, " tambah akun @resha***.
" Indra waktu ngajakin si salam binjai bukan ya? " tanya warganet lain @dell***.
Akan tetapi tak sedikit pula warganet yang malah berbalik menyerang dan mengkritik sikap Deddy yang melontarkan sindiran tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
4 Kelebihan Sepeda MTB untuk Bapak-Bapak dan Rekomendasi Harga 2025
-
Pria Diduga 'Bank Keliling' Ditemukan Tewas di Gubuk Rumpin, Polisi Ungkap Dugaan Penyebabnya
-
Puncak Bogor Segera Punya Jalan Alternatif Baru! Ini Proyek Rudy Susmanto yang Dimulai 2026
-
Berkontribusi Dukung Asta Cita, BRI Terima Penghargaan dari Kementerian IMIPAS
-
Pembangunan Koperasi Merah Putih Bogor Haram Beli Lahan Baru, Kajari: Kita Pakai Aset Desa