“Dengan nama Allah. Dan Shalawat dan salam atas Rasulullah.”
“Ya Allah bukakanlah untukku pintu-pintu rahmatmu.”
[HR Abu Daud: 465, dishahihkan oleh Al Albani dalam Shahih Sunan Abu Daud: 1/92]
Doa tersebut dibaca dalam satu rangkaian. Mengamalkan semua riwayat yang ada lebih utama daripada hanya mengambil salah satunya.
Adab Ketika di Masjid
1. Berniat mencari ridha Allah saat memasukinya. Allah berfirman, “Dan sesungguhnya masjid-masjid itu adalah milik Allah,maka janganlah kamu menyembah seseorang pun disamping (menyembah) Allah” (QS Al Jin: 18)
2. Mengenakan pakaian terbaik, memakai wewangian, dan badan bebas dari hadats dan najis. Allah berfirman, “Hai anak keturunan nabi Adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap memasuki masjid” (QS Al A’rof: 30)
3. Berjalan dengan tenang menuju masjid sekali pun sudah telat. Nabi Muhammad bersabda,“Jika kalian mendengar iqomah, maka berjalanlah menuju shalat. Namun tetaplah tenang dan khusyuk menuju shalat, jangan tergesa-gesa. Apa saja yang kalian dapati dari imam, maka ikutilah. Sedangkan yang luput dari kalian, maka sempurnakanlah.” (HR. Bukhari, no. 636 dan Muslim,a no. 602).
4. Membaca doa saat masuk dan keluar masjid. Mengutip situs Darunnajah, saat masuk masjid disunnahkan mendahulukan kaki kanan dan waktu keluar mendahulukan kaki kiri.
Baca Juga: 7 Amalan Bulan Safar untuk Meraih Keberkahan, Dzikir hingga Baca Al Quran
5. Mendirikan salat tahiyatul masjid dua rekaat. Nabi Muhammad bersabda, “Jika salah seorang di antara kalian masuk masjid, maka janganlah ia langsung duduk sampai mengerjakan shalat dua rakaat.” (HR. Bukhari, no. 444 dan Muslim, no. 714)
6. Beriktikaf baik dalam waktu lama atau sebentar.
7. Tidak berbicara yang sia-sa kecuali pembicaraan untuk mengingatkan pada ketakwaan terhadap Allah.
8. Tidak melakukan transaksi di dalam masjid. Nabi Muhammad bersabda, "Apabila kamu melihat orang yang menjual atau membeli sesuatu di dalam masjid, maka doakanlah “Semoga Allah tidak memberi keuntungan bagimu”. Dan apabila kamu melihat orang yang mengumumkan barang hilang, maka do`akanlah “Semoga Allah tidak mengembalikan barangmu yang hilang”. (HR. At-Turmudzi dan dishahihkan oleh Al-Albani).
Demikian tuntunan doa masuk masjid berikut sejumlah adab ketika di masjid. Semoga artikel ini menambah ilmu dan pemahaman Anda tentang agama Islam.
Kontributor : Alan Aliarcham
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Batu di Cigudeg: Protes Penutupan Tambang Oleh Dedi Mulyadi Berujung Kericuhan
-
Cigudeg Mencekam! 'Blunder' Ucapan Camat Picu Hujan Batu, Jalan Nasional Bogor Lumpuh Total
-
Puncak Bhakti Lintas Agama di Bogor: Bukti Nyata Toleransi Bukan Sekadar Wacana
-
Ribuan Warga Blokade Jalan Nasional Bogor-Banten dengan Truk, Protes Keras Kebijakan Dedi Mulyadi
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija