SuaraBogor.id - Berdasarkan hasil drawing yang diumumkan Kamis (24/2/2022), Timnas Indonesia satu grup dengan tuan rumah Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023. Selain Kuwait, Timnas Indonesia satu grup dengan Yordania dan Nepal. Keempat tim menempat Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Secara statistik, Kuwait lebih unggul dibandingkan tim asuhan Shin Tae-yong itu. Kuwait kini menempati ranking 143, sedangkan Indonesia bertengger di urutan 160. Pertemuan Timnas Indonesia dan Kuwait juga tak dihiasi catatan mentereng. Skuad Garuda hanya menang sekali lawan negara Asia Timur tersebut dari enam pertemuan.
Itu pun terjadi lebih dari empat dasawarsa silam. Saat itu, Indonesia mengalahkan Kuwait 2-1 dalam ajang Piala Merdeka 1980 Malaysia. Ini bakal menjadi kali kedua Indonesia berada dalam satu grup dengan Kuwait setelah kualifikasi Piala Asia 2011. Saat itu Indonesia sekali kalah dan lainnya imbang.
Sejarah mencatatkan sejatinya di dua laga itu Timnas Indonesia selalu bisa memimpin lebih dulu, tetapi berakhir tak memuaskan.
Baca Juga: Cyrus Margono Kembali Lempar Kode, Kian Dekat Gabung Timnas Indonesia?
Dalam pertemuan pertama di Kuwait, Bambang Pamungkas membawa Indonesia unggul sebelum Bader Al-Mutawa menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti. Bader Al-Mutawa pun kembali mencetak gol tiga menit menjelang bubaran demi membantu tuan rumah Kuwait menang 2-1.
Sementara itu, di perjumpaan kedua Timnas Indonesia yang menjadi tuan rumah harus puas dengan hasil imbang lawan Kuwait.
Bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, Budi Sudarsono membuka keunggulan Indonesia dalam tambahan waktu babak pertama. Tapi tak berselang lama, Ahmad Ajab berhasil menyamakan kedudukan. Skor imbang 1-1 untuk Indonesia vs Kuwait.
Berita Terkait
-
Pundit Belanda: Kegilaan Suporter Timnas Indonesia Tak Ditemukan di Negara Lain
-
Asisten Patrick Kluivert Singgung Presiden Prabowo, Ada Apa?
-
Asisten Pelatih Timnas Indonesia Persiapkan Emil Audero Debut Lawan China
-
Usai Bela Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On Mulai Rutin Main di Swansea City
-
PSSI-nya Korsel Tunjuk Sosok Tak Terduga Jadi Dirtek, Shin Tae-yong?
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga