Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Sabtu, 26 Februari 2022 | 12:36 WIB
Ilustrasi hujan (unsplash.com/@ewitsoe)

SuaraBogor.id - Bagi wisatawan yang berkunjung ke wilayah Bogor ataupun Puncak Bogor agar tetap berhati-hati atau waspada. Sebab, saat ini diprediksi Bogor bakal hujan hingga malam hari.

Informasi itu disampaikan langsung Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG)

BMKG mencatat, pukul 07.00 Kota Bogor hujan ringan dengan suhu 24 derajat celcius, kelembaban udara 85 persen dan kecepatan angin 0 km/jam.

Pukul 10.00 cuaca masih diselimuti hujan ringan dengan suhu 28 derajat celcius, kelembaban udara 75 persen dan kecepatan angin 10 km/jam.

Baca Juga: Penghitungan Suara di BEM Universitas Mataram Kembali Ricuh, Diwarnai Hujan Batu Hingga Aksi Kejar-kejaran

Pada siang hari pukul 13.00 WIB, hujan sedang mengguyur Kota Bogor dengan suhu 31 derajat celcius, kelembaban udara 70 persen dan kecepatan angin 10 km/jam.

Sore hari BMKG memperkirakan hujan sedang masih terjadi, yakni pada pukul 16.00 WIB, suhu akan berada di 27 derajat celcius, kelembaban udara 70 persen dan kecepatan angin 10 km/jam.

Malam hari cuaca di Bogor, masih hujan namun dengan intensitas ringan. Pukul 19.00 WIB suhu akan berada di posisi 25 derajat celcius kelembaban udara 80 persen dan kecepatan angin 10 km/jam.

Begitu pula pukul 22.00 WIB, cuaca tetap diguyur hujan ringan, dengan suhu 24 derajat celcius kelembaban udara 85 persen dan kecepatan angin 0 km/jam.

Baca Juga: Antisipasi Libur Panjang, Polres Bogor Terapkan Ganjil Genap di Puncak dan Sentul

Load More