SuaraBogor.id - Korban penusukan dengan konsidi belati tertancap di punggung yang ditemukan di Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, merupakan mantan residivis.
Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin menjelaskan bahwa, pria berinisial AM (57) diduga telah mencuri ayam, sebab dalam jaketnya terdapat ayam hidup.
“Jadi kami lakukan pendalaman, mencari informasi juga kepada pihak keluarga (AM) dan keluarganya mengakui jika yang bersangkutan mantan residivis yang pernah masuk penjara pada kasus pencurian dan penganiayaan,” katanya kepada wartawan.
Lebih lanjut Iman mengatakan, AM (57) diduga sebagai pelaku pencurian ayam, pada saat ditemukan ada seekor ayam di dalam jaket korban tersebut.
Baca Juga: Janin Manusia Ditemukan Dalam Septic Tank Hotel di Bogor, Banyak Bercak Darah di Kamar No 11 dan 19
“Ya karena pada saat bersamaan ditemukan, ada orang yang menjadi korban pencurian ayam di lokasi yang tak jauh dari lokasi (AM) tersebut,” tambahnya.
Namun, Iman belum memberikan keterangan siapa orang yang melakukan penusukan belati kepada AM tersebut.
“Belum kami ketahui pelaku penusukan. Yang jelas memang tak jauh dari lokasi ditemukannya AM ada orang yang menjadi korban pencurian ayam,” jelasnya.
Sebelumnya diberitakan, seorang pengendara motor AM (57) warga Balekembang, Kramatjati, Jakarta Timur ditemukan tewas di Jalan Raya Narogong, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Jumat, 11 Maret 2022.
Korban ditemukan dalam posisi tergeletak di jalan. Sebagian tubuhnya tertindih sepeda motor matic berwarna putih sedangkan di bagian belakang bawah punggung korban tampak masih menancap sebilah senjata tajam jenis belati.
Berita Terkait
-
Biografi Candra Kusuma, Anggota DPRD Bogor yang Viral Gara-gara Skandal Dibocorkan Anak
-
Seribu Lebih Surat Suara Pilbup Bogor Nyasar di Gudang Kabupaten Serang, Begini Kata KPU
-
Warga Klapanunggal Bongkar Aib Anggota DPRD Kabupaten Bogor, Candra Kusuma Soal Dugaan Perselingkuhan, Ini Buktinya!
-
5 Fakta Anggota DPRD Bogor Candra Kusuma yang Dituduh Selingkuh dan Telantarkan Anak
-
Nyanyi Lagu Rohani KasihNya Seperti Sungai, Istri Ditusuk Suami Saat Live Facebook di Sumut
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center
-
Pesta Rakyat ala Dedie-Jenal, Warga Bogor Banjiri Lapangan Mulyaharja