SuaraBogor.id - Pada malam Nisfu Sya’ban, Lembaga Pemasyarakatan atau Lapas Kelas IIA Cibinong menggelar pengajian bersama antara petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Masjid At-Taubah Lapas Cibinong.
Kegiatan bertajuk 'Pelaksanaan Pengajian Rutin Di Malam Nisfu Sya’ban 1443 H' ini terasa begitu khidmat.
Untuk diketahui, Sya’ban yang berada di antara Rajab dan Ramadhan adalah salah satu bulan yang istimewa. Sebab pada bulan ini amalan manusia diangkat kepada Allah SWT.
Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 17.30 sampai 19.30 WIB yang dipimpin oleh Ustadz Anas Naserih yang merupakan salah satu Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).
Baca Juga: 3 Fakta Menarik Malam Nisfu Sya'ban Selain Dilipatgandakannya Pahala Amal Perbuatan
Kegiatan diawali dengan shalat Maghrib berjamaah, setelah itu membaca ayat suci Al-Qur'an surah Yasin sebanyak 3 (tiga) kali dan pembacaan sholawat serta do'a Nisfu Sya'ban.
Kemudian, kegiatan diselingi dengan pengarahan Kasi Binadik dan Ka KPLP mengenai persiapan kegiatan di bulan Ramadhan bagi WBP dan diakhiri dengan shalat Isya berjamaah di Masjid At-Taubah Lapas Kelas IIA Cibinong.
Lebih lanjut dikatakan Kasi Binadik, Fahmi Rezatya Suratman, mengungkapkan kegiatan ini juga merupakan upaya dalam hal ibadah agar bisa diberikan ketenangan dan kekuatan dalam menghadapi bulan suci Ramadhan dan segera terbebas dari wabah Covid-19.
"Jadi tidak hanya usaha dari kegiatan-kegiatan kita selama ini untuk mencegah Covid, tetapi juga kita berusaha berdoa kepada Allah SWT agar negeri kita terutama Lapas Kelas IIA Cibinong dapat kembali seperti semula yaitu bebas dari Covid-19" ungkap Fahmi.
Berita Terkait
-
Turis Jepang Kapok Berkunjung ke Kota Bogor Gegara Pengamen Marah-marah di Angkot
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
-
Gara-gara Ikut Kampanye, ASN Pemkab Bogor Dilaporkan Bawaslu ke BKN RI
-
Hari Terakhir Kampanye, Rudy-Jaro Ade Gelar Sembako Murah di Sirkuit Sentul
-
Pas Band Guncang Sirkuit Sentul saat Kampanye Akbar Rudy Susmanto
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada Bogor? Ini Kata Bawaslu