SuaraBogor.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi begal sadis menyerag seorang pria yang sedang nongkrong di pinggir jalan viral di media sosial.
Video viral rekaman CCTV itu diketahui terjadi di kawasan Sentul, Kecamatan Babakanmadang, Kabupaten Bogor.
Sejumlah akun Instagram mengunggah peristiwa tersebut. Salah satunya akun Instagram @bogordailynews.
Hingga Selasa, 22 Maret 2022 pagi, video viral begal tersebut sudah ditonton hampir dua puluh ribu kali dan mendapat ratusan komentar warganet.
Baca Juga: Pembalap Fabio Quartararo Traktir Es Krim Bocah Penjual Gelang di Lombok, Warganet: Salut
Pada video yang tersebar tersebut, terlihat para pelaku berjumlah tujuh orang terekam CCTV. Mereka mengendarai tiga motor menghampiri korban. Satu korban langsung berlari menyelamatkan diri.
Sedangkan korban lainnya menjadi sasaran pelaku. Salah satu pelaku yang mengenakan baju putih terlihat secara membabi buta membacok korban hingga terkapar.
Pelaku lainnya kemudian mengambil motor salah satu korban dan setelahnya melarikan diri meninggalkan korban yang terkapar di pinggir jalan.
Tak lama, warga sekitar yang melihat korban segera memberikan pertolongan.
Unggahan tersebut seketika menuai reaksi warganet. Sebagian besar warganet menilai aksi mereka sadis dan berharap pelaku segera ditangkap. Seperti komentar-komentar berikut ini:
Baca Juga: Viral Video CCTV Detik-detik Pesawat China Eastern Menukik Jatuh, Warganet: Ngeri!
“Ya Allah sadis2 bgt sih itu nyawa orang.”
“sadiiss. tanpa perasaan dan hati nurani baju putih.”
“Jahat banget ya alloh mereka kaya binatang.”
“Bogor sedang tidak baik² saja.”
“Yg gini nih yg kudu di kuliti, sumpah liat na kesel aing.”
“Beraninya bawa senjata dan keroyokan.”
“Ya Allah…ngeri kali membabibuta, semoga cepat dpt orang itu ya Allah.”
Hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan terhadap peristiwa itu.
Berita Terkait
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Berapa Tarif Konten Eksklusif Instagram Dilan Janiyar? Dituduh Jual Kesedihan oleh Netizen
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga
-
Pesan Menohok Bupati Bogor untuk 3.676 ASN dan PPPK Baru: Jaga Marwah, Haramkan KKN!