SuaraBogor.id - Setelah sebelumnya seorang pria viral lantaran terekam CCTV melakukan pelecehan seksual terhadap bocah di teras rumah akhirnya tertangkap polisi.
Pria bejat yang melakukan pelecehan terhadap bocah berinisial HI (25) merupakan warga Jalan Slamet Riyadi, Samarinda, Kalimantan Timur.
Sementara aksi pencabulan yang diduga dilakukan HI terjadi di kompleks perumahan, Jalan Pangeran Untung Surapati, Samarinda, Selasa (22/3/2022) sekira pukul 13.50 Wita.
Berdasarkan video rekaman CCTV berdurasi 17 detik yang beredar di media sosial, tampak seorang anak berusia 3 tahun hendak menutup pintu pagar rumah. Belum sempat menutup, seorang pria tak dikenal masuk ke halaman rumah.
Pelaku memegang dan menciu paksa korban hingga lari ketakutan.
Kemudian dua wanita dewasa bergegas keluar rumah sempat memukul pelaku. Sambil membawa tas kresek hitam, pelaku kemudian pergi.
Usai video tersebar luas, warganet mendesak kepolisian segera menangkap pelaku lantaran perbuatannya dinilai meresahkan. Polisi kemudian bergerak cepat dan menangkap pelaku di rumahnya Jalan Slamet Riyadi.
“Kami respons cepat video itu, pelaku kami amankan di rumahnya sekitar jam 10 tadi malam,” kata Kapolsek Sungai Kunjang Kompol Made Anwara dikutip dari Bogordaily.net (Jaringan Suara.com).
Ternyata, pelaku merupakan buruh sekop pasir, pelaku ditangkap saat baru pulang kerja menuju rumahnya lalu melintasi rumah korban.
“Dia seperti mendapat halusinasi kalau mencium anak itu, dia akan sembuh,” kata Anwara.
Baca Juga: Viral Dua Remaja Tertangkap Basah Lagi Mesum di Ruang Ganti Pemandian
Kasus tersebut kini ditangani Polresta Samarinda. Pelaku sudah dibawa ke Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam di Samarinda guna pemeriksaan lebih lanjut dan memastikan kondisi kejiwaannya.
Sementara itu, sebelumnya diberitakan seorang pria diduga melakukan pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur di teras rumah dan terekam CCTV. Video viral bocah ini pun diunggah sejumlah akun media sosial.
Salah satunya @onlinenews_idn. “Hati-hati dan awasilah jika anak-anak bermain sendirian. Kejadian di daerah Sungai Kunjang, Samarinda, Kalimantan Timur,” tulis keterangan pada video yang diunggah tersebut.
Peristiwa juga disebutkan terjadi pada Selasa, 22 Maret 2022 sekira pukul 13.50 WITA.
“Seorang pria terekam kamera CCTV melakukan pelecehan terhadap anak kecil, beruntung keluarga korban segera mengetahui kejadian tersebut,” sambung keterangan yang dikutip Bogordaily.net.
Video tersebut kemudian turut diunggah akun Instagram @bogordailynews. Warganet yang menyaksikan video tersebut segera membanjiri kolom komentar. Mereka geram dengan ulah pria tersebut dan memberikan komentar beragam.
Berita Terkait
-
Aktif Seharian? Ini 5 Sunscreen SPF 50 Pria Pelindung dari Sinar UV
-
5 Sindiran Politik Tajam Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' yang Viral
-
Pantau Rumah dari HP, Ini 5 CCTV Outdoor Murah yang Layak Dibeli
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
-
4 Rekomendasi Face Wash dan Shaving Foam 2 in 1, Solusi Double Cleanse Pria
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Jumat Kelabu di Bogor Selatan, Longsor Bonggol Bambu Timbun 2 Balita
-
Damkar Ciomas Bawa Mobil Tempur Cuma Buat Isi Kolam Renang Bocah yang Nangis Kejer
-
Damkar Bogor Gandeng Media Jadi Jembatan Edukasi Tanggap Bencana dan Bahaya Kebakaran
-
3 Rekomendasi Botol Minum Sepeda Terbaik 2026, Harga Mulai Rp50 Ribuan
-
BRI Salurkan Bonus dan Literasi Keuangan untuk Atlet SEA Games 2025