SuaraBogor.id - Sindiran Megawati Soekarnoputri menyindir emak-emak yang membeli baju lebaran tapi tetap antre minyak goreng. Akibat pernyataannya Megawati pun langsung menjadi perbincangan di Twitter.
Megawati yang melontarkan pernyataan soal emak-emak antre minyak goreng dan demo mahasiswa pun langsung menuai kecamatn publik.
Tak sedikit pihak yang tidak sepakat dengan pernyataan Ketua Umum PDIP ini. Bahkan ada yang menyebut Megawati kerjanya binggung terus.
“Saya lihat di pasar-pasar, akibat dilepas aturan PPKM, ibu-ibu berbondong-bondong beli baju baru dan sebagainya, tetapi di satu sisi yang buat saya bingung mereka antre minyak goreng,” kata Megawati dikutip dari Terkini.id, Jumat (22/4/2022).
Buntut sindiran Megawati tersebut, banyak pengguna Twitter Twitter mengomentari kebingungan yang dialami mantan Presiden Indonesia tersebut. Mereka pun membahas gelar profesor Megawati hingga menyebut Ibu dari Ketu DPR RI itu teralu julid terhadap kaum emak-emak.
Menurut akun @idamansemuanya, seharusnya seorang profesor bisa memberikan solusi atas masalah Indonesia.
“Bu Mega ini kan profesor, ya kalau profesor menemukan permasalahan di lapangan segera dibikin risetnya, kasih solusi berdasarkan kajian akademik,” tulisnya.
Sementara, netizen lain dengan akun @realjuhak mengomentari bahwa kenapa Megawati suka kebingungan.
“Bu mega ini kerjaannya bingung terus dah,” ungkapnya.
Baca Juga: Minim Prestasi dalam Pengungkapan Kasus Korupsi, KPK Cuma Sibuk Urusi Lili Pintauli
Ada juga netizen yang menanyakan mengapa Megawati bisa julid kepada sesama ibu-ibu padahal dia sendiri seorang ibu-ibu.
“Padahal bu mega ini Ibu-ibu tapi mengapa julid sekali sama sesama Ibu-ibu,” tutur @k_ekhaa.
Netizen dengan akun @budiaesaja memaklumi kebingungan Megawati karena mantan orang nomor satu di Indonesia tersebut dilahirkan dari keluarga berada.
“Saya maklumi bingungnya bu Mega…hidup beliau sejak kecil di istana gk seperti ibu-ibu..becek-becek ke pasar, antri sembako antar jemput ojek anak, rebutan diskon baju lebaran,” imbuhnya.
Berita Terkait
-
Baju Lebaran Hanbok ala Korea Jadi Tren 2026? Simak Panduan Model dan Warnanya
-
Melodi My Way di Bawah Rintik Hujan Batu Tulis Warnai Perayaan Sederhana HUT ke-79 Megawati
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: Tim Megawati Hangestri Hadapi Jakarta Popsivo Polwan
-
Kado Ultah ke-79 Megawati: PDIP 'Banjiri' Indonesia dengan Gerakan Tanam Pohon
-
PDIP Tegaskan Kedekatan Megawati-Prabowo Tak Ubah Sikap Tolak Pilkada Tidak Langsung
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
3 Spot Wisata Alam 'Aesthetic' di Bogor Barat yang Cocok Buat Healing Tipis-Tipis
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 113, Cara Mudah Membedah Struktur Teks Ulasan
-
Fatayat NU Siap Jadi Motor Ekonomi Perempuan di Pelosok Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 111 Kurikulum Merdeka
-
Wajah Baru Transportasi Bogor: Angkot Tua Bakal Dihapus, Skema Ganti Kendaraan Diperketat