SuaraBogor.id - Sebelum terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bupati Bogor Ade Yasin sempat berseteru dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beberapa waktu lalu, terkait solusi banjir Jakarta.
Saat itu, Bupati Bogor Ade Yasin menanggapi pernyataan Gubernur Jakarta Anies Baswedan yang mengklaim banjir di ibu kota tak bakal terjadi kalau terdapat pengendalian air di hulu sungai pada kabupaten tersebut.
Ade Yasin mengatakan, Pemkab Bogor selama ini sudah melakukan beragam upaya untuk mengendalikan kiriman air dari sungai-sungai daerahnya yang mengalir ke Jakarta.
Karenanya, Ade Yasin mengakui kebingungan kalau Anies masih mengungkit soal pengendalian alir di wilayah Bogor ketika Jakarta kebanjiran, Rabu (1/1/2022).
Baca Juga: Ade Yasin Ikuti Jejak Sang Kakak, Rachmat Yasin Sama-sama Bupati Bogor yang Ditangkap KPK
Dengan nada bercanda, Ade Yasin bahkan mengatakan dirinya bukanlah Avatar—tokoh film kartun—yang mampu mengendalikan air dengan kedua tangan.
"Saya bukan Avatar. Mengendalikan orang itu lebih mudah ketimbang mengendalikan air. Tidak bisa saling lempar tanggung jawab, semua harus terkoordinasi, baik pusat, provinsi Jakarta dan daerah terdampak,” kata Ade Yasin di Kecamatan Nanggung, seperti diberitakan Ayobogor.com—jaringan Suara.com, Jumat (3/1/2020).
Tidak hanya itu saja, Ade Yasin juga pernah tuai kontroversi akibat ucapan wartawan bodrex atau tidak jelas.
Pada tahun 2021 lalu, Ade Yasin saat menghadiri acara Rebo Keliling di Kecamatan Klapanunggal mengungkapkan kemarahannya terhadap oknum wartawan yang selama ini menganggu kinerja para kepala desa ( kades ).
"Jadi kades sering didatangi wartawan 'bodrek' atau LSM yang tidak jelas identitasnya atau juga oknum yang mengatasnamakan aparat penegak hukum, keberadaan oknum oknum ini menganggu kinerja kita, mencari cari kesalahan," ungkapnya kala itu.
Baca Juga: Anak Bupati Bogor Rekam Detik - Detik Ade Yasin Kena OTT KPK
Berikut profil Ade Yasin, dikutip Suarabogor.id dari berbagai sumber;
Nama lengkap Hj. Ade Munawaroh Yasin, S.H., M.H dan lebih dikenal dengan nama Ade Yasin, merupakan adik kandung dari Rachmat Yasin, bupati Bogor sebelumnya.
Lahir pada 29 Mei 1968 dan menuntaskan pendidikan S2 di Universitas Djuanda Bogor Magister Hukum.
Serta memiliki karir sebagai advokat sebelum terjun ke dunia politik.
Ade Yasin merupakan seorang advokat sejak tahun 2000 hingga tahun 2009.
Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Bogor pada 2009 hingga 2014.
Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Bogor fraksi PPP periode 2014-2018.
Ketua DPW PPP Jabar sekarang.
Bupati Bogor tahun 2018 hingga sekarang.
Kini Bupati Bogor Ade Yasin tertangkap operasi tangkap tangan yang dilakukan oleh pihak KPK di wilayah Jawa Barat.
Berita Terkait
-
DPR Bakal Gelar Fit And Proper Test Capim-Cawas KPK Hari Ini
-
Gak Ngaruh Meski Menang Praperadilan, KPK Pastikan Paman Birin Tetap Dilarang ke Luar Negeri
-
Kalah di Gugatan Praperadilan, KPK: Larangan ke Luar Negeri Untuk Sahbirin Noor Masih Berlaku
-
Raffi Ahmad Jadi Pejabat, Berapa Harta Kekayaannya? KPK Tagih LHKPN!
-
KPK ke Raffi Ahmad Cs: Artis yang Jadi Pejabat Hati-hati Terima Endorsement
Tag
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
Terkini
-
Pemkab Bogor Jadi Panggung Kejurnas Kungfu Tradisional, Lahirkan Juara Masa Depan!
-
Pemkab Bogor Borong Penghargaan di Hari Pangan Sedunia
-
Program Samisade Dijadikan Alat Politik, Pemkab Bogor Tegas Lakukan Hal Ini
-
Profesor Luluk: Wisata Pekarangan Atang, Potensi Baru Ekonomi Indonesia
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional