SuaraBogor.id - Baru-baru ini Brisia Jodie buka-bukaan soal ajang Indonesian Idol. Ia menyinggung adanya gimmick selama acara berlangsung.
Penyanyi cantik itu menjawab rasa penasaran penggemar yang mendengar desas-desus bahwa acara "Indonesian Idol" penuh gimmick. Brisia mengungkap tidak semua yang disuguhkan adalah gimmick, tetapi memang ada yang diatur oleh tim acara.
"Sebenernya gini, pure pake vote dari SMS. Jadi no gimmick, persahabatan no gimmick, perdebatan no gimmick, semuanya," terang Brisia Jodie melalui konten BACOT TELEVISION yang tayang pada Jumat (13/5/2022).
"Mungkin juri-jurinya agak sedikit gimmick. Karena kan ada yang ditugasin untuk jadi yang galak, ada yang ditugasin jadi yang baik," sambung rekan duet Arsy Widianto ini.
Lebih lanjut, Brisia Jodie menyinggung nama Maia Estianty yang merupakan salah satu juri di "Indonesia Idol". Maia rupanya kerap meminta maaf kepada Brisia Jodie karena gimmick.
"Waktu itu misalnya Bunda Maia ke aku kan galak, itu sengaja digituin. Jadi dia pas after aku selesai, dia langsung minta maaf 'Sorry ya tadi gini gini'," pungkas Brisia Jodie.
Selain itu, Brisia Jodie juga blak-blakan mengungkap bahwa menjadi kontestan "Indonesian Idol" lewat jalur 'orang dalam'. Namun undangan 'orang dalam' yang diterima Brisia Jodie rupanya tidak digubris.
"Diundang memang, jadi aku kan pernah cover di YouTube waktu itu. Trus diundang tapi aku nggak bales, ini DM-nya masih ada sampai sekarang, nggak aku gubris, aku nggak bales," beber Brisia.
"Aku dateng ikut audisi, aku ngantri, jam 4 sore. Jadi antriannya udah lumayan sepi. Ya udah antri," lanjut mantan kekasih Julian Jacob ini.
Baca Juga: Brisia Jodie Blak-blakan soal Indonesian Idol, Mana yang Gimik dan Bukan
Seperti diketahui, Brisia Jodie tidak keluar sebagai pemenang "Indonesian Idol" 2018 karena terhenti di babak Spektakuler Top 7. Namun duet Brisia Jodie dan Arsy Widianto lewat lagu "Dengan Caraku" sukses besar hingga namanya terus dikenal sampai sekarang.
Berita Terkait
-
Umumkan Rehat, Vidi Aldiano Ungkap Pesan Menyentuh untuk Penggemar
-
Bukti Rose BLACKPINK Humble: Angklung dari Fans Indonesia Jadi Pajangan di Rumah Mewahnya!
-
Satu Langkah Menuju Halal, Intip Potret Mesra Brisia Jodie dan Jonathan Alden untuk Buku Nikah
-
Shabrina Leanor: Juara Indonesian Idol yang Rela Berjuang Demi Adik-Adiknya
-
Analis Politik 'Roasting' PSI: Gimmick 'Bapak J' Cuma Tanda Partai Lemah dan Miskin Gagasan
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Razia Pajak 3 Hari di Simpang Sentul Bogor: Siapa Belum Bayar Kena Cekal!
-
Bikin Penasaran! Abdul Khoir Punya Rencana Ini Untuk Susukan Bojonggede
-
Jalur 4 Stasiun Depok Lumpuh Sempat Kacaukan KRL, Sekarang Rute Bogor-Jakarta Normal Lagi
-
Rahasia Mendapatkan Ratusan Ribu dari 5 Link DANA Kaget, Cepat Sebelum Kehabisan Kuota!
-
Lunasi Pajak Kendaraan atau Surat Tilang Menanti, Inilah Fokus Operasi Zebra di Simpang Sentul