SuaraBogor.id - Sebuah spanduk bertuliskan kembalikan Bupati Bogor muncul pembukaan Piala Bupati Bogor bikin heboh publik di laman sosial media.
Potret spanduk yang terbentang diduga ditujukan untuk Ade Yasin itu diunggah oleh pemilik akun Facebook Deden Hidayatullah.
Dalam unggahan tersebut terlihat tribun penonton telah ramai oleh warga yang hendak menyaksikan acara pembukaan Piala Bupati Bogor.
Akan tetapi perhatian kemudian tertuju pada pagar pembatas antara tribun penonton dengan area lapangan, terdapat sebuah spanduk membentang dengan foto Bupati Bogor Ade Yasin pada bagian ujungnya.
"Kembalikan Bupati kami, kami butuh sosok seorang ibu," inilah tulisan dalam spanduk tersebut.
Spanduk berdasar warna putih itu pun menuai kritik dan sindiran pedas dari warganet yang mengunggahnya.
"Di pembukaan Piala Bupati Bogor, ada yang nyari Bupati, emang siapa yang ngambil woi, balikin woi," sindir caption postingan tersebut.
Warganet itu juga melontarkan sindiran bahwa spanduk itu tak tepat pada sasaran.
"Piala Bupati, bukan piala Ade Yasin," pungkasnya dalam keterangan.
Baca Juga: Geledah Kantor BPK Jabar, KPK Kembali Temukan Bukti dalam Kasus Dugaan Suap Ade Yasin
Unggahan ini pun turut mendapat sindiran dari warganet lain yang melihatnya.
"Salah cetak spanduk eta ( itu salah cetak spanduk )" celetuk akun @Asep***.
"Keren tuh bikin sensasi, walau keliatan mau menjilat," tambah yang lain @Ferr***.
"Pasang di pintu masuk KPK kitu," timpal @Maula***.
Diketahui Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan delapan orang sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap pengurusan laporan keuangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor Tahun Anggaran 2021.
Ade Yasin turut diamankan dalam kasus tersebut, ia diduga berperan sebagai pemberi suap bersama Kasubid Kas Daerah BPKAD Kabupaten Bogor Ihsan Ayatullah, Sekretaris Dinas PUPR Kabupaten Bogor Maulana Adam dan PPK pada dinas PUPR Kabupaten Bogor Rizki Taufik.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Razia Pajak 3 Hari di Simpang Sentul Bogor: Siapa Belum Bayar Kena Cekal!
-
Bikin Penasaran! Abdul Khoir Punya Rencana Ini Untuk Susukan Bojonggede
-
Jalur 4 Stasiun Depok Lumpuh Sempat Kacaukan KRL, Sekarang Rute Bogor-Jakarta Normal Lagi
-
Rahasia Mendapatkan Ratusan Ribu dari 5 Link DANA Kaget, Cepat Sebelum Kehabisan Kuota!
-
Lunasi Pajak Kendaraan atau Surat Tilang Menanti, Inilah Fokus Operasi Zebra di Simpang Sentul