Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Jum'at, 10 Juni 2022 | 10:19 WIB
Ilustrasi buaya di sungai (Unsplash.com/ Daniel Pelaez Duque)

SuaraBogor.id - Seekor buaya dengan panjang 1,5 meter yang merupakan binatang peliharaan salah seorang warga lepas dan bikin panik masyarakat di Cihideung Udik, Kecamatan Ciampea, Bogor.

Buaya sepanjang 1,5 meter itu lepas dari kandang dan membuat warga sekitar pada panik. Beruntung buaya peliharaan itu akhirnya bisa dievakuasi petugas dinas kebakaran Kabupaten Bogor.

“Jadi buaya tersebut lepas dari kandang, dan setelah kami tangkap pemiliknya meminta untuk dilakukan evakuasi supaya tidak lepas dan membuat khawatir warga sekitar,” kata Danton Damkar Kabupaten Bogor Diki mengutip dari Bogodaily.net--jaringan Suara.com, Jumat (10/6/2022).

Proses evakuasi berjalan tidak terlalu lama. Meskipun ada sedikit kesulitan karena hewan tersebut sudah sangat agresif, petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bogor berhasil mengevakuasinya.

Baca Juga: Viral Kemunculan Buaya di Penjaringan Jakut, Petugas: Panjangnya Sekitar 3 Meter

“Kami melakukan koordinasi dulu dengan BKSDA sebelum dievakuasi, saat dievakuasi sempat alami kesulitan karena sudah ada giginya yang tajam karena pertumbuhan buaya itu sangat cepat,” papar Diki.

Diki menambahkan, setelah dievakuasi, petugas kemudian membawa hewan buas ke tempat penampungan di Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bogor sebelum dibawa oleh Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA).

“Memang buaya itu dipelihara sejak bayi, karena pertumbuhan cepat dan berbahaya jadi pemilik meminta dibawa agar tak membuat khawatir tetangganya,”

Load More