SuaraBogor.id - Timnas Indonesia tumbang saat menghadapi Yordania dalam pertandingan grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait, Minggu (12/6/2022) dini hari WIB.
Jalan terjal nampaknya mesti dilalui Skuad Garuda lantaran dampak kekalahan pada laga Timnas Indonesia vs Yordania dini hari tadi. Namun, Skuad Garuda tetap berpeluang lolos ke Piala Asia 2023.
Tim asuhan Shin Tae-yong mesti mengakui kemenangan Yordania saat bertanding Minggu (12/6/2022) dini hari WIB.
Gol tunggal yang dicetak penyerang Yordania Yazan Abdallah Al-Naimat berujung pada kekalahan Timnas Indonesia di laga kualifikasi Piala Asia 2023.
Baca Juga: Kalahkan Timnas Indonesia 1-0, Pelatih Yordania Congkak: Seharusnya Kami Menang Besar
Buntut kekalahan ini Timnas Indonesia sementara menempati posisi kedua klasemen Grup A dengan tiga poin dari dua pertandingan.
Yordania memuncaki klasemen dengan enam poin dari dua laga, sementara Kuwait bertengger pada peringkat ketiga karena kalah head to head dari Indonesia meski sama-sama mengumpulkan tiga poin dari dua laga. Adapun Nepal berada pada peringkat keempat atau juru kunci.
Meski demikian, bukan berarti asa Timnas Indonesia untuk lolos Piala Asia 2023 tertutup. Mereka tetap bisa lolos dengan catatan.
Para pertandingan terakhir babak kualifikasi Piala Asia 2023, Timnas Indonesia akan menghadapi Nepal yang kini duduk sebagai juru kunci.
Pertandingan yang bakal dihelat di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Rabu dini hari WIB pekan depan itu, Timnas Indonesia wajib memenangi pertandingan melawan Nepal dengan selisih gol lebih dari dua. Semangat Skuad Garuda!
Berita Terkait
-
3 Pemain yang Seharusnya Dapat Kesempatan Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Ketum PSSI Beberkan 2 Posisi Butuh Naturalisasi Tambahan, Jairo Reidewald dan Miliano Jonathans Segera Diproses?
-
Siapa Jeffrey Rijsdijk? Pemain Keturunan Indonesia Jebolan Klub Thom Haye
-
Kabar Jordy de Kat: Hidup Mewah Era LPI Berakhir Pahit di Tangan Alfred Riedl
-
Calvin Verdonk: Saya Tidak Bisa Berjalan Secara Normal
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Bogor Jadi Sorotan, Zonasi PPDB Diskriminatif dan Picu Korupsi? Gibran Minta Ini ke Mendikdasmen
-
Prabowo Dipastikan Nyoblos di TPS 08 Bojongkoneng, Bakal Didampingi Langsung Pj Gubernur hingga Pj Bupati Bogor
-
Strategi Belanja Saat Promo 12.12 2024 Blibli, Bisa Dapat Untung Banyak
-
Cianjur Darurat Bencana, Pergerakan Tanah Paksa Ratusan Warga Tinggalkan Rumah
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada 2024, Bawaslu Kabupaten Bogor Kerahkan 7.908 Pengawas TPS