SuaraBogor.id - Seorang ibu hamil di Kota Depok, Jawa Barat menjadi korban begal. Aksi pembegalan yang dilakukan dua orang tersebut viral di media sosial.
Ibu hamil dibegal tersebut bernama Feni Rahmawati, warga Gang Masjid, Cisalak, Sukmajaya, Depok.
Dari video viral CCTV diketahui, aksi begal itu berlangsung terjadi di depan rumah mertua korban, di Jalan Raya Kapitan atau Jalan Raya Gas Alam, Kelurahan Sukatani, Kecamatan Tapos, Kota Depok, pada Senin jelang subuh, 27 Juni 2022.
Mereka datang menggunakan satu motor boncengan dan melengkapi diri dengan senjata tajam jenis celurit.
Baca Juga: Dinyatakan Haram, Depok Hentikan Sementara Penggunaan Vaksin Covovax dari India
Mengutip depoktoday.hops.id -jaringan Suara.com, kejadian bermula ketika korban sedang menunggu seorang diri di atas motor depan rumah mertua sekira pukul 03:00 WIB.
Tiba-tiba para pelaku datang dan langsung megancamnya dengan sebilah celurit.
Korban yang panik ketakutan langsung kabur meninggalkan motor kesayangannya. Alhasil, komplotan begal itu pun dengan leluasa menjarah motor jenis matik tersebut.
“Jadi saat akan mau bertamu ke rumah mertua menjemput suami tiba-tiba datang pelaku langsung mengancam menggunakan celurit,” kata Kasi Humas Polsek Cimanggis Ipda Nanang Priyo.
Menurut keterangan korban, pelaku berhasil mengambil motor jenis Honda Vario hitam dengan nomor polisi B 3275 EIC.
Baca Juga: Depok Hentikan Penggunaan Vaksin Covovax dari India Karena Haram
Beruntung, korban yang sedang hamil delapan bulan itu tidak mengalami luka. Kasusnya kini dalam penyelidikan kepolisian.
Berita Terkait
-
Adu Pendidikan Supian Suri Vs Imam Budi, Panas Saling Serang di Debat Terakhir Pilkada Depok
-
Miliano Jonathans Belum Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia: Jujur Saya Tunggu....
-
Ancam Pengemudi Lain dan Ngaku-ngaku Tentara, Pria Kasus 'Koboi Jalanan' di Depok jadi Tersangka
-
Stres Saat Hamil Picu Anak Lahir Epilepsi? Ini Faktanya
-
Siapa Djara Jonathans? Bule Depok, Dilatih Pemain Naturalisasi Gagal Jhonny van Beukering
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Cianjur Darurat Bencana, Pergerakan Tanah Paksa Ratusan Warga Tinggalkan Rumah
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada 2024, Bawaslu Kabupaten Bogor Kerahkan 7.908 Pengawas TPS
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor