SuaraBogor.id - Tiga satpam sekolah atau SMPN 16 Kota Bogor, Jawa Barat disekap oleh komplotan perampok pada Rabu (29/6/2022) dini hari.
SMPN 16 Kota Bogor itu terletak di Kelurahan Kayumanis, Kecamatan Tanah Sareal. Komplotan perampok tersebut berhasil menguras habis laptop milik sekolah.
Pelaku pencurian kini dalam penyelidikan pihak Polresta Bogor Kota.
Kasatreskrim Polresta Bogor Kota, Kompol Dhoni Erwanto mengatakan, pihaknya tengah melakukan proses penyelidikan serta telah dilakukan juga olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), termasuk mengumpulkan barang bukti dan saksi-saksi.
“Hasil penelusuran K-9 atau anjing pelacak, benar telah terjadi aksi pencurian di sekolah tersebut. Telah ditemukan juga beberapa barang bukti seperti alat yang digunakan pelaku untuk mengikat, sarung tangan yang diduga ditinggalkan pelaku dan rekaman CCTV,” katanya, mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com.
Menurut Dhoni, pelaku diduga berjumlah empat orang yang terlihat di kamera CCTV. Untuk modusnya, sambung Dhoni, diduga pelaku melancarkan aksinya dengan masuk melalui pintu dan mendobrak ruang TU sekolah.
“Akibat kejadian tersebut, pihak sekolah ditafsir mengalami kerugian hingga mencapai sekitar Rp 15 juta, dengan barang-barang yang dicuri beberapa laptop dan perangkat komputer,” ungkapnya.
Sementara itu, informasi yang dihimpun sekolah SMPN 16 Kota Bogor kerap menjadi sasaran pencurian. Oleh sebab itu, Dhoni mengaku, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Polsek Tanah Sareal untuk melakukan patroli di sekitar sekolah.
Apabila ditemukan hal-hal yang mencurigakan, lanjut Dhoni, pihak keamanan sekolah bisa segera menghubungi kepolisian untuk memberikan informasi secepatnya.
Baca Juga: Tersebar Video Dua Pria Curi Tangga Lipat di Rumah Warga, Netizen: Silap Mata, Barang Hilang
“Soal orang dalam, itu masih dalam penyelidikan secara intens seperti pemeriksaan saksi-saksi hingga riwayatnya. Sementara, untuk kasus sekarang saksi yang telah diperiksa ada 8 orang, 4 diantaranya security atau kemanan disana,” katanya.
Berita Terkait
-
Tersebar Video Dua Pria Curi Tangga Lipat di Rumah Warga, Netizen: Silap Mata, Barang Hilang
-
Pria Bertopeng Bra Beraksi Bobol Ruko di Langkat, Begini Akhirnya
-
Curi Motor Teman Kerjanya Sendiri, RM Ditangkap di Kutim, Terancam 7 Tahun Penjara
-
Majelis di Bogor Kebakaran Setelah Solat Maghrib, Dinding dan Kitab Hangus Jadi Abu
-
Amazing! Satpam ini Bersuara Merdu Saat Nyanyi Lagu Viral TikTok 'Tiara'
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
'Sakti Banget', 3 Fakta Menarik Kenapa Tambang Emas Ilegal Cigudeg Susah Diberantas Kata Polisi
-
Benarkah Isi Bensin Siang Hari Lebih Rugi? Dosen IPB Bongkar Faktanya Secara Ilmiah
-
Rencana GOR Dibatalkan, Lahan di Samping STIN Dialihkan untuk Hunian Pasukan Pengamanan Presiden
-
Cek Jadwal KRL Bogor-Jakarta 8 Januari 2026: Jam Keberangkatan Awal hingga Kereta Terakhir
-
5 Rekomendasi Stang MTB Paling Nyaman buat Bapak-Bapak, Harga Mulai Rp100 Ribuan