SuaraBogor.id - Ada sebanyak 38 titik posko offline untuk pelayanan informasi pendaftaran Mypertamina di Cianjur, Jawa Barat, yang disiapkan Pertamina.
Sebagian besar di SPBU yang ada dan satu titik di Kantor Hiswana Migas Cianjur, guna memudahkan warga untuk mendaftar secara online.
Sales Branch Manager Pertamina Cianjur, Bagus mengatakan, jumlah daerah yang menjadi prioritas pendaftaran sistem MyPertamina menjadi 50 daerah, sembilan diantaranya di Jabar termasuk Kabupaten Cianjur.
"Betul ada penambahan wilayah yang masuk dalam prioritas penerapan Mypertamina untuk mendapatkan BBM bersubsidi termasuk Cianjur, sehingga untuk memudahkan warga, kami menyiapkan pelayanan informasi di 37 SPBU dan Kantor Hiswana Migas Cianjur," katanya.
Untuk pendaftaran online sudah berjalan sejak tanggal 1 Juli 2022, termasuk untuk wilayah yang baru masuk menjadi prioritas sesuai keputusan pemerintah pusat seperti Cianjur, Sukabumi, Bandung Barat, Tasikmalaya dan Ciamis, namun pendaftaran dilakukan secara bertahap.
"Meski server di pusat sudah disiapkan untuk menampung semua data dari seluruh Indonesia, namun untuk menjaga kelebihan kapasitas di server pendaftaran Mypertamina dilakukan secara bertahap," katanya.
Sambil berjalan, pihaknya tetap menggencarkan sosialisasi agar warga Cianjur, tidak panik dan mendapat petunjuk untuk melakukan pendaftaran, namun sebelum diterapkan secara masal pemilik kendaraan terutama roda empat masih tetap bisa mengisi BBM seperti biasa.
"Kami berharap warga yang belum faham dan mengerti terkait tatacara pendaftaran online di Mypertamina, dapat datang ke SPBU yang ditunjuk atau ke Kantor Hiswana Migas Cianjur. Kami juga akan melakukan jemput bila ketika dibutuhkan untuk melakukan sosialisasi pendaftaran ke aplikasi Mypertamina," katanya. [Antara]
Baca Juga: Sopir Truk Engkel Terjepit Kabin dan Terluka Parah Usai Adu Domba dengan Truk Tangki Pertamina
Berita Terkait
-
Sopir Truk Engkel Terjepit Kabin dan Terluka Parah Usai Adu Domba dengan Truk Tangki Pertamina
-
Polemik Citayam Fashion Week, Ridwan Kamil Bantah Cari Popularitas ke Baim Wong: Citayam Masuk Jabar, Jadi Wajar Saja
-
Setelah Shared Services, Pertamina Jadikan Digitalisasi Backbone Perusahaan
-
Catat! Ini 25 SPBU di Kabupaten Bekasi yang Buka Pendaftaran MyPertamina
-
Punya Suara Bagus, Pemuda Ini Bisa Temani Tiga Gadis hingga Tertidur dalam Semalam
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
4 Rekomendasi Sepeda Anak Usia 4 Tahun yang Aman dan Kece, Mulai 500 Ribuan
-
Kampung Santri Memanas! Warga Katulampa Somasi Wali Kota Bogor, Tuntut Tutup Permanen Kafe Michan
-
Perwali Bogor Dipertanyakan! Warga Katulampa Resah Batin Akibat Peredaran Miras di Kafe Michan
-
3 Spot 'Hype' di Bogor Utara yang Wajib Masuk Daftar Kunjungan Gen Z Akhir Pekan Ini
-
Desa BRILiaN Jadi Wujud Nyata Komitmen BRI dalam Membangun Ekonomi Desa yang Berkeadilan