SuaraBogor.id - Baru-baru ini publik dihebohkan dengan Angelina Sondakh menjadi target roasting Kiky Saputri di acara Lapor Pak, Trans7.
Diketahui, Angelina Sondakh merupakan pernah menjadi narapidana atas kasus korupsi itu tak bisa berkutik saat mendengar sejumlah ucapan pedas dari sang komika.
Kiky memulai roasting dengan menyinggung alasan Angelina melakukan korupsi. Padahal, menurutnya sudah enak menjadi anggota DPR.
"Kenapa sih harus korupsi? Kan sudah enak kerjanya cuma tidur doang?? Tidur di rumah maksudnya," kata Kiky Saputri di kanal YouTube Trans 7, mengutip dari Herstory -jaringan Suara.com, Jumat (5/8/2022).
Baca Juga: KPK Kembali Obok-obok Jawa Timur, Kali Ini Selisik Dugaan Suap di KPP Pajak Pare Kediri
Wanita yang akrab disapa Angie itu tertawa mendengar roasting yang dilontarkan Kiky Saputri. Tapi tak cukup sampai di situ, sebab ia melanjutkan dengan yang lebih menohok.
"Tapi yang bikin saya kaget, kok bisa 10 tahun, kok bisa cuma 10 tahun? Hehehe bercanda," ujar Kiky.
Tak masalah diroasting Kiky, Angie ikut bersuara. "Gue takutnya Ki, elu ngomong begitu, yang di dalam .. mengepalkan tangan, memukulkan ke tangan satu lagi sambil menggerutu," tuturnya.
"Makanya saya bilang bercanda, mau klarifikasi kenapa, kenapa mba Angie? Ini pasti ada sesuatu yang salah," jawab Kiky Saputri.
Terakhir, Kiky kini memuji kemampuan baru Angelina Sondakh setelah dipenjara. Mulai dari mengecat tembok hingga membetulkan pintu rumah.
Baca Juga: Ketika Angelina Sondakh Disebut Tumbal Para Sahabat
"Kalo gitu, kebetulan rumah saya lagi mau di renovasi. Cuma nggak usah khawatir, proyek rumah saya nggak bakal mangkak kayak Hambalang," terang artis 28 tahun ini.
Angelina Sondakh ikut tertawa, sementara itu Wendy Cagur hendak kabur. Kiky lantas memberikan saran kepada Angie agar kembali menjadi artis.
"Kalau Mba Angie jadi pejabat, (malah) jadi tumbal para sahabat," pungkas Kiky Saputri yang menuai tepuk tangan rekan-rekannya.
Berita Terkait
-
Metode Penghitungan Dipertanyakan, Kasus Korupsi Timah Makin Rumit
-
Tiga Negara Ajukan Pemindahan Narapidana, Apa Langkah Indonesia?
-
RUU Perampasan Aset Tidak Masuk Prolegnas, Pakar UI: Baru Tahun Pertama Kok Sudah Politis
-
Silsilah Keluarga Rohidin Mersyah: Anak Petani Bergelar Rajo Agung II, Gubernur Bengkulu Kena OTT KPK Jelang Pilkada!
-
Segini Gaji Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah: Kini Terjerat Kasus Pemerasan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor