SuaraBogor.id - Robert Rene Alberts mundur dari pelatih Persib Bandung setelah mendapatkan desakan dari bobotoh dan viking.
Pelatih sepak bola berkebangsaan Belanda mundur berdasarkan pernyataan resmi klub pada Rabu siang ini.
Dengan begitu, Persib dan Robert Alberts kini tak lagi menjalin kerjasama. Hal itu tak terlepas dari performa Persib yang belum mendapat kemenangan dalam tiga laga awal di Liga 1 musim 2022/2023.
"Sekarang Rene (Robert) sudah tidak ada lagi di Persib, pada saat lawan Semarang (PSIS), sudah tidak lagi bersama kita," kata Komisaris PT Persib Bermartabat Umuh Muchtar, mengutip dari Antara.
Berdasarkan pernyataan resmi klub, keputusan mundur dari pelatih kepala merupakan sikap yang diambil Robert. Langkah itu diambil oleh Robert demi kebaikan bersama, khususnya Persib.
Selain itu, mundurnya Robert itu pun buntut dari adanya aksi dari ribuan Bobotoh di Graha Persib pada Rabu Siang. Viking Persib Club menyatakan ada sekitar 5.000 orang yang hadir dalam aksi tersebut.
Ribuan Bobotoh itu melakukan aksi untuk menyampaikan dua tuntutan. Tuntutan pertama yakni Robert Alberts harus mundur dari kursi pelatih, dan menuntut manajemen Persib membenahi sistem penjualan tiket untuk laga Persib.
Adapun mengenai penunjukan pelatih baru, Umuh mengatakan hal tersebut masih dalam proses. Sehingga kini pun Persib belum menggaet pelatih baru pengganti Robert.
"Masih proses, tidak semudah itu (menunjuk pelatih)," kata Umuh saat berpidato.
Berita Terkait
-
Persib Bandung Bocorkan 3 Nama Pemainnya yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2024
-
Syarat Persib Bandung Lolos ke 16 Besar usai Kalahkan Lion City Sailors di ACL Two 2024/2025
-
Menang Dramatis, Bojan Hodak Ungkap Kunci Kalahkan Lion City Sailors
-
Comeback Sempurna! Persib Bandung Kalahkan Lion City Sailors
-
Berangkat ke Singapura, Bobotoh Berharap Persib Taklukkan Lion City Sailors
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Debat Perdana Pilwalkot Bogor, Sendi Fardiansyah dan Melli Darsa: Banyak Masalah yang Belum Terselesaikan
-
Pj Bupati Bachril Bakri Gaspol Wujudkan Asta Cita di Bogor
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!