SuaraBogor.id - Baru-baru ini video wanita yang memakai baju gamis, berjilbab serta menggunakan cadar asik berjoget dengan diiringi lagu yang viral di media sosial.
Aksi wanita bercadar itu pun sontak menuai beragam respon negatif dari warganet. Salah satunya seperti dalam video viral yang diunggah akun TikTok @risyad_bay.
Pria dalam video tersebut memberikan komentar dan sindiran pedas kepada para ukhti merekam dirinya berjoget dengan mengunggahnya ke media sosial. Namun, saat pria itu menegurnya, wanita bercadar itu.
"Jadi kata si akhwat ini mengatakan bahwasannya menurut dia pribadi itu namanya bukan mengingatkan tapi menjatuhkan, apakah benar seperti itu ? Ngawur. Nah ini saya katakan buat kalian terutama buat kamu si pembuat video dan orang-orang yang masih memiliki pemikiran bahwasannya hal seperti itu namanya bukan mengingatkan tapi menjatuhkan, dengerin kata-kata saya," kata pria tersebut di awal video yang viral di TikTok itu.
"Yang pertama, ketika kamu memahami esensi daripada sebuah cadar, penggunaan, hukum daripada penggunaan cadar itu bisa wajib, bisa sunnah bahkan bisa haram sekalipun. Kalian harus paham dulu sebelum mengenakannya, kalau kamu menggunakan cadar tapi pemikiran kamu sama kayak orang-orang di video tadi, masih joget, masih kedombrangan kek gitu, wah kamu belajar dimana ? Jadi saran saya buat temen-temen, pahami dulu esensinya, kemudian setelah menggunakan apa yang harus kalian lakukan," jelas pria tersebut.
Dalam video tersebut ia juga mengatakan bisa cadar bukanlah alat yang digunakan untuk meraup keuntungan rupiah serta meminta para wanita untuk bisa memahami cara menjaga marwah.
"Jangan kalian gunakan cadar itu sebagai untuk meraup rupiah, salah besar kalian menggunakan syariat untuk cari duit itu salah. Apalagi sekarang udah banyak ya grup-grup ukhti-ukhti bercadar yang tujuannya untuk meraup rupiah, kalau masuk di grupnya bayar sekian kemudian nanti followersnya bisa sekian. Ya gapapalah intinya sudah bercadar, udah baik daripada yang begini, tentu salah gak bisa kalian menggunakan salah satu alasan untuk membenarkan perilaku kalian," ucap pria itu.
Tak hanya itu, ia juga membandingkan penggunaan cadar jaman sekarang dengan jaman para Nabi terdahulu yang jauh berbeda. Pria itu juga mengatakan bila cadar yang digunakan oleh wanita untuk berjoget tersebut dapat memberikan dampak negatif bagi yang lain.
"Kemudian yang kedua nih, ketika sebuah keburukan, kemaksiatan apalagi orang tadi yang menggunakan cadar kemudian joget-joget, muter-muter gitu kan, padahal cadar itu digunakan oleh sahabiyat-sahabiyat, sedangkan kalian menggunakannya untuk seperti itu, kan berbanding terbalik," ungkapnya.
"Nah ketika kalian berani terang-terangan mengupload sebuah kesalahan, keburukan, keaiban kalian maka kita harus menasehatinya juga secara terang-terangan gitu. Karna apa ? Dampak dari yang kalian lakukan itu sudah banyak, oleh followers- followers kalian, oleh pengikut kalian, dampaknya itu sudah kalian tular kan virusnya. Kalau sebuah virus yang kamu sebarkan, yang kamu tularkan dan ditiru oleh banyak orang maka kita harus ngasih tau, nasehatin terang-terangan gitu untuk orang-orang tau bahwasannya itu salah," sambung pria tersebut.
Sontak, video pria tersebut banyak dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit yang memberikan komentar positif serta setuju dengan yang dikatakan pria itu.
"ya Allah bang udah terwakilkan banget (emot menangis)," ucap. "terwakilkan sekali saya bang.. (emot tertawa)," imbuh @wi****so.
"yaini wkwk," ungkap @Wa***im. "Akunnya udah diban (emot tertawa) ," timpal @Ma****5.
"akhirnya, yg di tunggu tunggu.. thanks bang penjelasannya," kata akun @Ka****ku.
Kontributor : Mira puspito
Berita Terkait
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada