SuaraBogor.id - Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin menyebut Urip Saputra pria yang bikin heboh lantaran pura-pura meninggal demi menghindari hutang belum ditahan setelah diperiksa di Mapolres Bogor, Sabtu (19/11/2022).
Iman mengatakan, belum ada arah hukum untuk menjerat seorang pria asal Rancabungur, Kabupaten Bogor tersebut.
“Kami belum menemukan ke arah sana (penahanan-red),” kata Iman Imanuddin saat dimintai keterangan, Minggu (20/11/2022).
Seperti diketahui, Urip sebelumnya pura-pura meninggal dan menghebohkan karena diduga menghindari hutang sebesar Rp1,5 miliar.
“Atas hutang yang cukup besar tersebut muncul ide untuk merekayasa kematian yang dilakukan di hotel Jakarta,” ungkap Iman Imanuddin.
Terkait perkara tersebut, pihak perusahaan bakal mencari solusi penyelesaian melalui restorative justice. Ia mengungkapkan Urip bekerja di sebuah perusahaan swasta tersebut.
“Dia kerja di perusahaan swasta. Dari pihak perusahaan juga konfirmasi awal kepada kami akan mencari solusi dengan penyelesaian melalui restorative justice,” jelas Iman.
Lebih lanjut, Iman menyebut penegakan hukum bukan semata-mata hanya mempidanakan orang tetapi membangun kesadaran hukum di tengah-tengah masyarakat.
“Makanya perangkat hukum itu ada pidana dan restorative justice salah satunya. Nah ini yang paling penting masyarakat memiliki kesadaran bahwa apa yang dilakukan itu salah,” ujar mantan Kapolresta Tangerang itu.
Baca Juga: 4 Tips Supaya Aroma Parfum Pria Lebih Tahan Lama, Lakukan Layering Parfum
Kini pihak kepolisian masih menelusuri kejadian tersebut. Selain itu, polisi juga masih melakukan penelusuran pengunggah pertama kali di media sosial.
Berita Terkait
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
-
6 Sepatu Pria Branded untuk Kondangan, Murah Mulai Ratusan Ribu Saja
-
Yuk Cari Tahu! 19 November Memperingati Hari Apa Saja di Dunia dan Indonesia
-
Garuda Muda Tahan Mali 2-2 di Pakansari
-
7 Parfum Pria Aroma Vanilla yang Unik dan Berkarakter, Wangi Semerbak Meninggalkan Jejak
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
3 Mobil Listrik Bekas Rasa Baru Mulai Rp200 Jutaan, Solusi Gaya Hidup Eco-Friendly
-
Horor 13 Jam di Gunung Putri! Gudang Oli Bekas Ludes Terbakar, Petugas Damkar Bertaruh Nyawa
-
3 Tempat Nongkrong Hidden Gem di Ciampea Bogor yang Estetik Parah, Gen Z Wajib Mampir
-
Lelah dengan Hiruk Pikuk Kota? Ini 3 Hidden Gem Wisata Alam Paling Estetik untuk Gen Z Healing
-
5 Fakta Mengapa Kabupaten Bogor Jadi Juara Daerah Termiskin se-Indonesia