SuaraBogor.id - Camat Cisarua, Ivan Pramudia mengatakan, ada sebanyak 172 korban terdampak gempa Cianjur mengungsi di wilayah Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Dia mengatakan, ratusan korban terdampak gempa bumi tersebut berdasarkan data yang diterima pihaknya di lapangan.
Para pengungsi kebanyakan mengungsi di rumah sanak saudaranya.
“Iya berdasarkan data ada sekitar 172 orang yang mengungsi paling banyak di desa Tugu Selatan,” katanya, mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com, Senin (28/11/2022).
Baca Juga: Diantara Duka Korban Gempa Cianjur Ada Anjing Coco Yang Temukan Lima Jasad Tertimbun
Adapun rincian data korban yang mengungsi di Kecamatan Cisarua yakni diantaranya, Desa Tugu Selatan sebanyak 95 orang, Citeko 10 orang, Jogjogan 31 orang, dan Desa Batulayang sebanyak 36 orang.
Kemudian kata Ivan, saat ini pihaknya dan juga Dinas Sosial Kabupaten Bogor, telah mengirimkan bantuan kepada para korban, yang mengungsi di wilayah Kecamatan Cisarua akibat gempa.
“Untuk bantuan sendiri ada dari Dinsos, PHRI dan Kecamatan juga memberikan bantuan,” jelasnya.
Sebelumnya, Staff Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor Jalaludin mengatakan, jumlah rumah warga yang terdampak gempa Cianjur ini tersebar di tujuh kecamatan. Di antaranya, Cisarua, Megamendung, Ciawi, Cigombong, Caringin, Cijeruk, dan Sukamakmur.
“Berada di 28 desa/kelurahan dengan 55 kampung,” kata Jalaludin dalam keterangannya pada Kamis, 24 November 2022.
Baca Juga: Korban Meninggal Dunia Akibat Gempa Cianjur 323 Orang
Dalam data yang diberikan BPBD Kabupaten Bogor dari 163 rumah yang terdampak, rinciannya yakni 124 rumah rusak ringan, 34 rusak sedang, 4 rumah rusak berat, dan 1 rumah terancam.
Berita Terkait
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
Jangan Panik! Ini Kunci Selamat dari Dahsyatnya Gempa Bumi: Sebelum, Saat dan Sesudah Terjadi
-
Kenapa Jepang Sering Terjadi Gempa Bumi? Prediksi Mengerikan di Palung Nankai Bikin Khawatir
-
Indonesia di Ambang Bencana Megathrust? Ini Daftar 13 Wilayah Paling Terancam
-
Gempa Magnitudo 6,8 Mengguncang Papua Nugini, BMKG Pastikan Tidak Berpotensi Tsunami di Indonesia
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
Terkini
-
Perempuan Hebat di Balik Tenun Ulos: Cerita Sukses Program Klasterkuhidupku BRI
-
BRI Boyong UMKM Binaannya ke Singapura, Jadi Partisipan di FHA-Food & Beverage 2025 Skala Global
-
Dedi Mulyadi: 25 Persen Lulusan SMP Jabar Bisa Sekolah Gratis di SMA Swasta!
-
Sejarah Terukir! Mahkota Raja Pajajaran Kembali 'Pulang' ke Bogor Setelah Ratusan Tahun
-
Dedi Mulyadi Turun Tangan, Desain Museum Pajajaran Bogor Bakal Dirombak