SuaraBogor.id - Seorang guru cantik Bahasa Inggris asal Bogor, Jawa Barat bernama Retno Wulandari dilaporkan hilang sejak 24 Desember 2022.
Informasi yang beredar, Retno Wulandari hilang sejak Sabtu dan hingga saat ini belum juga ditemukan atau pulang ke rumah.
Sebelum hilang, sekitar pukul 06.26 WIB, Retno Wulandari yang tinggal di Perumahan Tamansari Persada, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor sempat terekam kamera CCTV berjalan melintasi rumah tetangganya dengan membawa kantong berisi pakaian kotor.
Saat itu, Retno hendak menuju rumah sang kakak yang terletak di komplek perumahan yang sama. Kemudian sekitar pukul 06.33 WIB, wanita yang diketahui berprofesi sebagai arsitek dan guru bahasa Inggris itu kembali melintas dari arah sebaliknya tanpa membawa kantong pakaian.
Sejak saat itu ibu dua anak tersebut tak kembali ke rumah dan keberdaannya pun hingga kini belum diketahui.
Sebelumnya diberitakan seorang wanita bernama Retno Wulandari meninggalkan rumah sejak Sabtu, 24 Desember 2022.
Info orang hilang telah diunggah di laman Instagram @bogordailynews. Dalam info itu disebutkan, saat meninggalkan rumah Retno Wulandari tidak membawa HP, dompet, dan kendaraan.
“Ciri-ciri khusus umur sekitar 38 tahun, kulit sawo matang, terakhir pergi jam 06.30 WIB, menggunakan kerudung motif dan pakaian berwarna pink,” tulis keterangan yang diunggah di Instagram @bogordailynews.
“Jika ada yang melihat bisa menghubungi kakak dari Ibu Retno Wulandari: 0813-1994-2684 (Bambang), 0812-1989-6623 (Endang). Mohon bantuan info dan pencarian dari rekan-rekan semua,” sambungnya.
Warganet yang membaca info tersebut memberikan beragam komentarnya. Di antara sebagian warganet mengenal Retno Wulandari dan berharap segera ditemukan.
“Kaneo, semoga Allah jaga kaneo dimanapun kaneo berada yaa, cepet pulang ya kaaakk,” komentar warganet.
“Mba eno pulang mba, kita semua nyariin mba…,” tulis warganet.
“Ya Allah.. Mba Enoo.. Bismillah.. Semoga segera ketemu yaa Mbaaa.. Dlm keadaan sehat Wal’afiat, Selamat,, Aamiin2 yra…,” timpal yang lainnya.
Berita Terkait
-
Turis Jepang Kapok Berkunjung ke Kota Bogor Gegara Pengamen Marah-marah di Angkot
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
-
Gara-gara Ikut Kampanye, ASN Pemkab Bogor Dilaporkan Bawaslu ke BKN RI
-
Hari Terakhir Kampanye, Rudy-Jaro Ade Gelar Sembako Murah di Sirkuit Sentul
-
Pas Band Guncang Sirkuit Sentul saat Kampanye Akbar Rudy Susmanto
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye