SuaraBogor.id - Bakal Capres PDIP Ganjar Pranowo melakukan kunjungan ke wilayah Bogor. Pada kesempatan kali ini, Ganjar lari pagi di sekitaran area Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor.
Pada kesempatan itu, Ganjar Pranowo didampingi Wali Kota Bogor Bima Arya lari pagi bersama komunitas pelari.
"Jadi hari ini ada (komunitas) Bogor Berlari dan ada juga Kawan Lari, ternyata banyak sekali pelari. Kalau kita berolahraga tidak hanya tubuh kita yang sehat tetapi otak kita insyaallah sehat," kata Ganjar di sela-sela lari pagi.
Gubernur Jawa Tengah itu tiba di Kawasan Cibinong sekitar pukul 05.30 WIB, kemudian berlari dari Jalan Tegar Beriman menuju Jalan Kolonel Edy Yoso Martadipura dan mengelilingi Stadion Pakansari.
Baca Juga: Bahas Pilpres 2024, Zulkifli Hasan Bakal Temui Megawati Siang Ini
"Kemana pun kita berada ternyata orang Indonesia suka olahraga. Setidaknya saya senang sekali karena begitu banyak kelompok atau klub lari," ungkap Ganjar.
Sementara itu, Bima Arya yang juga Ketua Umum Asosiasi Lari Trail Indonesia (ALTI) mengaku baru mengetahui informasi kedatangan Ganjar tadi malam.
“Walaupun mendadak, baru tadi malam dikasih tahu, tapi ramai yang datang nih. Bukan hanya simpatisan tapi saya kira komunitas-komunitas juga,” ujar Bima.
Dari Stadion Pakansari, Ganjar Pranowo dijadwalkan menghadiri sebuah kegiatan di Puri Begawan, Kota Bogor, pada pukul 09.00 WIB. [Antara]
Baca Juga: Zulhas Sowan Ke Megawati Siang Ini, PAN Sebut-sebut Nama Ganjar
Berita Terkait
-
Wamendagri Sebut Retreat Kepala Daerah Gelombang 2 Digelar Pasca Lebaran: Lokasinya di...
-
Buka-bukaan di Open House Muzani, Bima Arya Ungkap Pembicaraan Politik dan Rencana Gaspol Pemerintah
-
Cak Lontong Kehilangan Banyak Job Buntut Dukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Saat Pilpres
-
Bima Arya Pastikan Wali Kota Depok Akan Ditegur, Imbas Izinkan ASN Mudik Pakai Mobil Dinas
-
Wamendagri Bima Tegaskan Pentingnya Sinkronisasi Program Kerja Pusat dan Daerah untuk Kelola Keuangan Berkualitas
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
Terkini
-
Kepadatan Puncak Bogor Tak Terbendung, One Way Arah Jakarta Diperkirakan Sampai Pukul 18.00 WIB
-
Kang Dedi Mulyadi Lapor! Ada Dugaan Pemotongan THR Sopir Angkot di Puncak Bogor
-
Puncak Macet Parah! One Way Diberlakukan Sampai Sore Nanti
-
Kemarin Puncak Lumpuh Total! Macet Parah dari Gadog Sampai Cibodas
-
Ajak Warga Berlibur di Bogor, Rudy Susmanto Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Wisatawan