SuaraBogor.id - Peraih penghargaan Ballon d'Or 2023 telah diumumkan di Theatre du Chatelet, Paris, Selasa (31/10/2023) dini hari WIB. Hasilnya, Lionel Messi mengukuhkan diri sebagai pesepak bola terhebat sepanjang masa dengan meraih trofi kedelapan.
Pada acara prestisius ini, Lionel Messi berhasil mengungguli pesaing tangguhnya, Erling Haaland. Hal ini menjadikan La Pulga sebagai pemain Major League Soccer (MLS) pertama yang berhasil meraih trofi bergengsi ini.
Bagi Messi, trofi Ballon d'Or 2023 semakin mengukuhkan rekornya. Sebelum ini pun, tidak ada pemain yang mampu menyamai jumlah bola emas yang dia menangkan pada 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019 dan 2021.
Cristiano Ronaldo telah memenangkannya lima kali, sementara Michel Platini, Johan Cruyff dan Marco van Basten semuanya adalah pemenang tiga kali.
Dengan usia 36 tahun empat bulan, Messi menjadi salah satu pemain tertua yang pernah meraih Ballon d'Or, menggantikan Karim Benzema yang memenangkannya tahun lalu.
Hanya pemain pertama yang meraih Ballon d'Or pada tahun 1956, Stanley Matthews, yang berhasil melakukannya pada usia 41 tahun.
Kemenangan Messi memunculkan berbagai perdebatan mengingat Erling Haaland juga menunjukkan performa fantastis dengan mencetak 52 gol di musim sebelumnya bersama Manchester City, yang pada akhirnya meraih treble winners.
Namun, Haaland hanya berhasil meraih penghargaan Gerd Muller Trophy, yang diperuntukan kepada striker terbaik musim lalu.
Dalam penghargaan lain yang diumumkan, rekan setim Messi di Argentina, Emiliano Martinez, memenangkan Trofi Yachine untuk kiper terbaik. Kemudian gelandang Real Madrid, Jude Bellingham dianugerahi Trofi Kopa sebagai pemain top dunia di bawah usia 21 tahun.
Daftar Peraih Penghargaan Ballon d'Or 2023:
Berita Terkait
-
Maarten Paes Pernah Hadapi Lional Messi, Emil Audero Malah Digembleng Permata Argentina
-
Saat Ronaldo Kritik Ronaldo, Siapa Terbaik di Dunia?
-
6 Rekor Baru Dipecahkan Mohamed Salah usai Liverpool Bungkam Manchester City, Samai Rekor Lionel Messi
-
Cek Fakta: Disetujui Keluarga, Erling Haaland Bakal Perkuat Timnas Indonesia
-
Cristiano Ronaldo Sebut Dirinya GOAT, Lionel Messi Dulu Lebih Rendah Hati
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Alasan Dedi Mulyadi Menangis Lihat Hutan Puncak Gundul Menyentuh Hati
-
Momen di Tengah Pertemuan Pejabat, Hyang Sukma Ayu Asyik Meracik Kopi Asli Bogor
-
Mudik Gratis Polres Bogor Rute Pantura dan Pansela, Pendaftaran Mulai 13 Maret: Ini Persyaratannya
-
BRI Festival 2025 Hadir, Ribuan Pengunjung Siap Nikmati Buka Bareng dengan Kuliner dan Hiburan Seru
-
Mayat Pria Ditemukan di Sungai Ciapus Bogor, Keluarga Korban Tolak Autopsi, Ini Alasannya