SuaraBogor.id - Warga Kota Bogor dibuat heboh dengan adanya penemuan seorang pria yang ditemukan meninggal di Pedestrian Jalan Juanda, tepatnya di depan Kantor KPPN, Kelurahan Paledang, Kecamatan Bogor Tengah.
Pria yang meninggal dengan posisi duduk di Pedestrian Jalan Juanda bikin heboh warga sekitar. Peristiwa itu terjadi pada Kamis (30/11/2023).
Pria yang ditemukan meninggal itu diketahui berinisial AJ (60) seorang pengemis asal Klapanunggal, Kabupaten Bogor.
Informasi dihimpun, temuan pria meninggal dalam posisi duduk di Pedestrian Jalan Juanda Bogor itu dilaporkan terjadi sekitar pukul 07:45 WIB.
Di mana, awalnya ada warga yang melintas melapor hal tersebut ke pihak keamanan di Kantor KPPN.
"Saksi ini awalnya mendapatkan informasi kalau ada orang tergeletak duduk di kursi taman pinggir jalan," kata Kapolsek Bogor Tengah, Kompol Surya, dikutip dari Metropolitan -jaringan Suara.com.
"Kemudian saksi melakukan pengecekan dan mencoba membangunkan (memanggil) korban, namun korban tidak bangun," sambung dia.
Di lokasi, saksi mendapati korban sudah tidak bernapas. Lalu, melaporkan kejadian ini ke Babinsa Paledang.
Tak lama, petugas datang dan langsung mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor.
Baca Juga: Mau Kampanye di Stadion Pakansari? Simak Rincian Biaya dan Cara Sewanya Berikut
"Diketahui oleh saksi, bahwa korban sudah lama mengalami sakit struk dan ditubuh korban tidak ditemukan luka," ucap dia.
"Diduga korban meninggal dunia karena sakit. Saat ini jenazahnya sudah dibawa ke RSUD," tandasnya.
Berita Terkait
-
7 Tempat Bukber di Bogor Suasana Alam, Makan Enak Sekaligus Healing!
-
6 Tempat Bukber View Pemandangan Indah di Puncak Bogor, Ada yang Milik Keluarga Soeharto
-
Senyum Tipis Manis Nagita Slavina Ikut Resmikan Akses Tol Baru di Bogor
-
Banjir Jabodetabek: Tata Ruang Rusak Parah, Sungai Kehilangan Daya Tampung!
-
Kronologi Temuan Mayat Ibu dan Anak Dalam Toren di Tambora, Berawal dari Laporan Kehilangan
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
Terkini
-
Konsisten Jaga Kinerja dan Dukung UMKM, BRI Sabet 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Alasan Dedi Mulyadi Menangis Lihat Hutan Puncak Gundul Menyentuh Hati
-
Momen di Tengah Pertemuan Pejabat, Hyang Sukma Ayu Asyik Meracik Kopi Asli Bogor
-
Mudik Gratis Polres Bogor Rute Pantura dan Pansela, Pendaftaran Mulai 13 Maret: Ini Persyaratannya
-
BRI Festival 2025 Hadir, Ribuan Pengunjung Siap Nikmati Buka Bareng dengan Kuliner dan Hiburan Seru