SuaraBogor.id - Setahun sudah Gempa Cianjur, Jawa Barat telah berlalu. Namun, banyak kisah miris pada peristiwa tersebut, seperti banyaknya korban jiwa hingga dugaan adanya penggelapan dana donasi gempa oleh Pemerintah Kabupaten Cianjur.
Belum lama ini, Direktur Kajian Publik Cianjur Riset Center, Anton Ramadhan, mengungkapkan bahwa ada sebelas instansi pemerintah yang telah menyumbang dana untuk korban gempa Cianjur pada 21 November 2022.
Namun, dalam rekapitulasi data, donasi dari instansi-instansi tersebut tidak tercatat.
Salah satu contoh adalah donasi dari Korpri Kabupaten Kuningan sebesar Rp 108.134.000 yang diserahkan secara simbolis kepada Sekda Cianjur, Cecep Alamsyah, pada Selasa (6/12/2022).
Namun, dalam laporan donasi yang dibuat oleh Pemda Kabupaten Cianjur, donasi tersebut tidak tercantum.
“Kabupaten Bandung juga menyumbang sebesar Rp. 537.452.500 yang langsung diterima secara simbolis oleh pemerintah kabupaten Cianjur. Ada bukti foto penerimaan donasi tersebut,” ujar Anton pada Kamis (16/11/2023).
Namun, Bupati Cianjur, Herman Suherman, membantah dugaan tersebut.
“Saya yakin tidak ada unsur korupsi dalam dana donasi gempa. Dana tersebut diawasi oleh seluruh porkopimda Cianjur dan saat ini sedang dalam pemeriksaan BPK,” ujarnya dikutip dari CianjurToday -jaringan Suara.com, (4/12/2023).
Ia juga menjelaskan bahwa donasi dari Kabupaten Bandung sebesar 500 juta rupiah itu tercatat, namun dirinci.
“Jadi, bukan tidak tercatat, tapi semua tercatat dan dirinci. Saya yakin tidak ada yang dikorupsi,” tegas Herman.
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
BRI Group Perkuat Ekosistem Syariah lewat Pencatatan KIK EBA Infrastruktur Berperingkat AAA
-
3 Tempat Nongkrong Hidden Gem di Pamijahan Bogor yang Sejuk dan Gak Bikin Dompet Gen Z Menjerit
-
3 Mobil Listrik Bekas Rasa Baru Mulai Rp200 Jutaan, Solusi Gaya Hidup Eco-Friendly
-
Horor 13 Jam di Gunung Putri! Gudang Oli Bekas Ludes Terbakar, Petugas Damkar Bertaruh Nyawa
-
3 Tempat Nongkrong Hidden Gem di Ciampea Bogor yang Estetik Parah, Gen Z Wajib Mampir