SuaraBogor.id - Calon Wakil Presiden nomor urut dua Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan ke wilayah Kota Depok, Jawa Barat, Senin (11/12/2023).
Saat sampai di Kota Depok, Gibran langsung mencicipi bakso yang diketahui milik YouTuber Tanboy Kun, di Bakso Bara, Kelapa Dua, Kecamatan Cimanggis.
Pantauan dilapangan, Gibran datang menggunakan jaket berwarna biru dan celana hitam. Terlihat dia sangat menikmati bakso bersama Tanboy Kun di Depok.
"Bukan membahas politik," kata Gibran kepada wartawan.
Baca Juga: Usai Blusukan ke Pasar Rumput, Gibran Bakal Kunjungi Wilayah Kelapa Dua Depok
Diberitakan sebelumnya, Calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka memborong bakso, cilok, sampai cincau yang dijual oleh beberapa pedagang di area luar gedung utama Pasar Rumput, Jakarta, Senin.
Dia menjelaskan aksinya memborong jajanan itu sebagai bentuk dukungan kepada para pelaku usaha kecil, mikro, dan menengah (UMKM).
“Kami kalau ke pasar interaksi dengan pedagang, borong-borong UMKM,” kata Gibran dikutip dari Antara.
Aksinya memborong jajanan di luar gedung utama Pasar Rumput itu dipicu setelah Gibran berjalan keluar menuju mobilnya. Beberapa pedagang memanggil namanya: “Mas Gibran, borong dong”.
Gibran pun langsung mendekati pedagang-pedagang yang memanggilnya, dan bertanya jualannya yang dibawa itu untuk berapa porsi. Kemudian, dia pun membeli jajanan itu dan membagikannya untuk warga yang berkerumun di dekat gerobak pedagang.
Baca Juga: Jika Menang Pilpres 2024, Prabowo Bakal Rangkul Semua Kekuatan di Indonesia
Tidak lama setelah Gibran memborong dagangan pedagang, dia pun lanjut berjalan ke arah mobilnya sambil membagikan buku tulis ke anak-anak.
Melanjutkan kampanyenya di Jakarta, Senin, dengan agenda blusukan ke Pasar Rumput di Manggarai dan berdialog dengan warga.
Rata-rata pedagang yang ditemui oleh Gibran mengeluhkan harga-harga beberapa komoditas naik menjelang akhir 2023.
Tidak hanya itu, ada juga salah satu warga yang mengeluhkan soal rumahnya yang digusur di dekat area Manggarai karena terdampak revitalisasi Stasiun KRL Manggarai.
Calon wakil presiden nomor urut 2 itu menampung keluhan warga tersebut. Dia saat ditanya oleh wartawan terkait keluhan itu menjawab: “Ya, ya nanti ya”.
Sementara terkait harga-harga yang naik, Gibran menyebut naiknya harga-harga beberapa komoditas dia temukan di hampir semua pasar yang menjadi tujuan blusukannya selama masa kampanye.
“Hampir sama semua pedagang pasar, mengeluhkan harga cabai, gula naik. Ada beberapa pedagang yang enggak dapat suplai Minyak Kita, ya, akhir tahun memang trennya naik, terutama cabai. Makanya, saya tadi borong cabai," kata Gibran menjawab pertanyaan wartawan selepas blusukan di Pasar Rumput.
Gibran berkeliling area Pasar Rumput selama kurang lebih 1 jam. Dia berjalan kaki dari area luar pasar dan menemui pedagang di depan gedung utama Pasar Rumput.
Di sepanjang kegiatannya berjalan dari area luar pasar menuju ke dalam gedung utama Pasar Rumput, Gibran juga membagikan buku tulis kepada anak-anak dan ibu-ibu yang berkerumun mendekat ke sekitar Gibran.
Beberapa dari warga yang berbelanja dan pedagang pasar juga sempat meminta foto bersama putra sulung Presiden RI Joko Widodo itu.
Berita Terkait
-
Buat Aduan Soal Fufufafa, WhatsApp Reza Indragiri Diduga Diblokir Layanan 'Lapor Mas Wapres'?
-
Pamerkan Makan Gratis di SMK Kejuruan, Warganet Tanya Kapan Sampai ke Pelosok?
-
Perintahkan Mendikdasmen Masalah Zonasi, Publik Singgung IPK Hingga Kampus Gibran: Wapres Ini Offside Ya
-
Menaksir Harga OOTD Bandara Wapres Gibran Rakabuming, Tembus Jutaan Rupiah
-
Bukti Postingan Fufufafa Hilang, Terciduk Hapus Komentar Politik dan Bahasa Ofensif
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Pemkab Bogor Akselerasi Penanganan Stunting dengan Data Digital
-
SIPD Bermasalah, Pemkab Bogor Minta Bantuan Pusat untuk Lancarkan Proyek Strategis
-
Perumda Air Pemkab Bogor Beri Diskon Spesial, Pelanggan Non-Aktif Bisa Kembali Nikmati Air Bersih Murah
-
Dapat Tiga Keluhan Utama di Dapil 5, Rudy Susmanto Janji Realisasikan Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Soal TPS di Titik Rawan Bencana, Ini Kata KPU Kota Bogor